TA PERBANKAN SYARIAH
Strategi Pemasaran Produk Simpanan Arisan Di Koperasi Simpan Pinjam Dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) Tazakka Bojong
KSPPS Tazakka Bojong merupakan lembaga keuangan syariah yang melakukan kegiatan penghimpunan dana melalui mekanisme simpanan. Salah satu produk penghimpunan yang dimiliki yaitu produk Arisan Tazakka. Dalam menjalankan kegiatan penghimpunan dana memerlukan promosi. Memperhatikan hal tersebut, penulis memandang penting untuk melakukan penelitian dengan judul “STRATEGI PEMASARAN PRODUK SIMPANAN ARISAN DI KOPERASI SIMPAN PINJAM DAN PEMBIAYAAN SYARI’AH (KSPPS) TAZAKKA BOJONG”.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran apa saja yang diterapkan di KSPPS Tazakka Bojong. Dengan rumusan masalah Bagaimana Penerapan strategi pemasaran produk arisan di KSPPS Tazakka Bojong. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan yang dilakukan di KSPPS Tazakka Bojong untuk menggali data-data yang relevan sebagai sumber data primer dan sekunder. Penulis melakukan pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan metode deskriptif analitis.
Strategi pemasaran yang dilakukan oleh KSPPS Tazakka Bojong yaitu dengan periklanan, media periklanan yang dilakukan oleh KSPPS Tazakka dilakukan dalam bentuk brosur, mmt, Serta souvenir. Selain periklanan KSPPS Tazakka juga pelakukan pemasaran dalam bentuk penjualan pribadi dalam praktiknya yaitu dengan melayani serta mempengaruhi, menawarkan, dan mensosialisasikan produknya kepada calon anggotanya secara langsung.
19TA1940124.00 | TA D3-PBS 19.124 OKT s | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain