SKRIPSI PBA
Problematika Pembelajaran Maharah Al-Kitabah di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan
viii
ABSTRAK
Kholilah, Siti. 2016. Problematika Pembelajaran Maharah Al-Kitabah di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan. Skripsi Jurusan Tarbiyah Program Studi Pendidikan Bahasa Arab. Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Pekalongan. Pembimbing Muhanndiz Azzuhri, Lc, M.A.
Kata Kunci: Problematika, Maharah Kitabah.
Pembelajaran bahasa Arab khususnya dalam maharah al-kitabah pada siswa kelas VII di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan banyak mengalami kendala atau permasalahan dalam prakteknya. Masalah yang timbul adalah siswa kelas VII kesulitan untuk menulis huruf Arab bila tidak mencontoh, menyambung, mengharokati dan menulis huruf Arab yang berada di awal, di tengah dan di akhir. Kesulitan ini dikarenakan perbedaan latar pendidikan sebelumnya. Oleh karena itu penulis sangat tertarik untuk mengadakan penelitian tentang Problematika Pembelajaran Bahasa Arab dalam Maharah Al-Kitabah Pada Siswa Kelas VII di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana proses pelaksanaan pembelajaran bahasa Arab aspek maharah al-kitabah pada siswa kelas VII di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan dan bagaimana problematika pembelajaran bahasa Arab aspek maharah al-kitabah pada siswa kelas VII di SMP Islam YMI wonopringgo Pekalongan dan solusi untuk mengatasi problem tersebut. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui proses pelaksanaan pembelajaran bahasa Arab dalam maharah al-kitabah pada siswa kelas VII di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan dan untuk mengetahui problematika pembelajaran bahasa Arab di SMP Islam YMI Wonopringgo Pekalongan dan solusi untuk mengetahui problem tersebut.
Jenis penelitian ini adalah lapangan (field reseach). Sedangkan pendekatannya menggunakan pendekatan kualitatif. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah : metode observasi, metode wawancara, dan metode dokumentasi. Dalam analisis data menggunakan analisis data kualitatif, dengan menggunakan model analis deskriptif dan menggunakan pola berfikir induktif.
Hasil penelitian ini adalah problematika bahasa Arab dalam maharah al-kitabah terdapat dua kategori, yaitu problem linguistik dan problem non linguistik. Problem linguistik sendiri adalah tentang kesulitan peserta didik dalam pembelajaran bahasa Arab, yang disini dikhususkan kelas VII masih banyak yang belum mengenali bentuk atau tulisan huruf Arab dan juga huruf-huruf yang bisa di sambung dan tidak bisa disambung. Mereka bisa menulis jika ada contoh/model tulisan di papan tulis. sedangkan untuk problem nonlinguistik sendiri adalah adanya latar belakang pendidikan siswa sebelum masuk SMP Islam YMI Wonopringgo, minat dan motivasi, dan kurang senangnya siswa waktu mengikuti
ix
pelajaran bahasa Arab. Adapun solusi atau upaya yang dilakukan oleh guru untuk mengatasi problem tersebut, di antaranya: Memberi motivasi kepada siswa agar siswa bersemangat dalam belajar dengan cara guru selalu menjelaskan bahwa belajar bahasa Arab itu penting, memberikan latihan-latihan yang bersifat kompetisi, yaitu latihan tersebut mempunyai nilai tersendiri, agar siswa bisa termotivasi untuk mengerjakan dengan sunguh-sungguh, guru memberi penjelasan secara mendalam kepada siswa yang mengalami kesulitan dalam belajar bahasa Arab dan pihak sekolah mengadakan ekstrakulikuler bahasa Arab yang dilakukan setiap satu minggu sekali. Hal ini dilakukan agar peserta didik yang belum bisa menulis sama sekali menjadi bisa menulis.
17SK1722025.00 | SK PBA 17.025 KHO p | My Library (Skripsi Lantai 3) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain