SKRIPSI PAI
Penerapan Komperensi Pedagogik Guru PAI Dalam Meningkatkan Pemahaman Siswa Di SMP Negeri 01 Wiradesa Kabupaten Pekalongan
Kompetesi Pedagogik erat kaitanya dengan kemampuan guru dalam melakukan pembelajaran. Kompetensi ini sebagai bagian penting dari tugas utama guru, disamping keseimbangannya dengan kompetensi kepribadian dan sosial. Guru dapat meramu peguasaan kompetensi pedaogik dan profesional tersebut dengan menekankan pada keberhasilan peserta didik untuk semua aspek. Berdasarkan observasi penulis,jumlah peserta didik SMP N 1Wiradesa pada tahun pelajaran 2014 / 2015 pada saat penelitian ini sebanyak 791 siswa, yang terdiri dari 324 siswa laki – laki dan 467 siswa perempuan yang terbagi dalam 23 kelas.
Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP Negeri 01 Wiradesa kabupaten Pekalongan, sejauh mana keberhasilan penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP Negeri 01 Wiradesa kabupaten Pekalongan . Tujuan penelitian untuk mengetahui penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP Negeri 01 Wiradesa kabupaten Pekalongan, untuk mengetahui keberhasilan penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP Negeri 01 Wiradesa. Kegunaan penlitian ini dapat menambah penegtahuan tentang kompetensi pedagogik guru PAI. Menambah wawasan pengetahuan Islam yang sangat memperhatikan pendidikan yang bertujuan untuk memperoleh kebahagiaa dunia akhirat. Serta dapat dijadikan bahan acuan bag yang hendak melakukan penelitian selanjutnya . Secara praktis dapat mengetahui kompetensi pedagogik guru PAI di SMP Negeri 01 Wiradesa kabupaten Pekalongan.
Penelitian ini adalah penelitian lapangan, dengan analisis deskriptif yang mengacu pada analisis data secara induktif yaitu peneliti menganalisis masalah berangkat dari kasus – kasus yang bersifat khusus berdasarka pengalaman nyata untuk kemudian dirumuskan menjadi kosep teori, prnsip, propsisi, atau definisi yang bersifat umum. Adapaun metode yang diguakan dalam pengumpulan data adalah metode observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil peneliatian ini yaitu bahwa penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP Negeri 01 Wiradesa kabupaten Pekalongan diterapkan melalui kegiatan yang diadakan dari pihak sekolah berupa mengikuti seminar yang diadakan oleh universitas maupun dinas pendidikan, hal tersebut bertujuan agar guru PAI dapat memanfaatkan media pembelajaran modern seperti LCD, media gambar dan alat peraga, selain itu penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP N 1 Wiradesa juga mengaktifkan guru PAI dalam kegiatan ekstrakurikuler hal tersebut bertujuan untuk mengaktifkan dan mendekatkan guru pada siswa sehingga dapat terjalin komunikasi yang baik, selain itu penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam meningkatkan pemahaman siswa di SMP N 1 Wiradesa mewajibkan guru PAI dalam kegiatan sekolah. Keberhasilan penerapan kompetensi pedagogik guru PAI dalam menngkatkan pemahaman siswa di SMP N 1 Wradesa sudah baik hal ini terlihat dari guru PAI dapat memanfaatkan media pembelajaran modern seperti LCD, media gambar dan alat peraga selain itu guru juga terlihat dapat berkomunikasi dengan baik.
17SK1721141.00 | SK PAI 17.141 QOM p | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain