SKRIPSI KPI
Strategi Komunikasi BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Ketenaga Kerjaan dalam Sosialisasi Program kepada Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pekalongan
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk sosialisasi
yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat
Muhammadiyah Pekalongan dan untuk mendeskripsikan bentuk strategi
komunikasi BPJS Keternagakerjaan dalam sosialisasi program kepada
pimpinan daerah Muhammadiyah Pekalongan.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan
kualitatif. Metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan
dokumentasi. Data yang diperoleh selanjutnya diolah dengan metode
deskriptif kualitatif.
Hasil penelitian menunjukkan berupa: (1) Bentuk sosialisasi BPJS
Ketenagakerjaan kepada Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM)
Pekalongan dilakukan di hotel pesona Pekalongan pada tanggal 24
Oktober 2018, sebelumnya BPJS ketenagakerjaan telah melakukan
sosialisasi interpersonal dengan PDM Pekalongan yaitu saat PDM
mengirim surat permohonan sosialisasi kepada BPJS Ketenagakerjaan
Pekalongan, dan disitulah terjadi feed back antara keduanya, kemudian
BPJS Ketenagakerjaan menyusun strategi komunikasi untuk sosialisasi
yang akan dilaksanakan di Hotel Pesona Pekalongan. (2) Strategi yang
digunakan BPJS Ketenagakerjaan dalam sosialisasi program kepada
lembagadaerah Muhammadiyah Pekalongan yakni dengan
menindaklanjuti surat permohonan sosialisasi yang dikirim oleh PDM
Pekalongan yang kemudian BPJS Ketenagakerjaan mulai menyusun
strategi komunikasinya untuk keberhasilan sosialisasi tersebut dengan
mengenal khalayak atau sasarannya yang dalam hal ini adalah PDM
Pekalongan, kemudian menyusun pesan yang berisi materi-materi yang
akan disampaikan yakni terkait manfaat dan program-program BPJS
Ketenagakerjaan, setelah itu BPJS menetapkan metode yang akan
digunakan yaitu menggunakan metode redudancy agar pesan itu dapat
diterima oleh audiens dan mencapai keberhailan sosialisasinya sehingga
PDM Pekalongan mendaftarkan dirinya menjadi peserta BPJS
Ketenagakerjaan, selain itu untuk memperluas jaringan pengetahuan
masyarakat tentang BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Ketenagakerjaan juga
menggunakan media seperti Suara Merdeka dan Radar Pekalongan.
20SK2034003.00 | SK KPI 20.003 NUR s | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain