SKRIPSI EKOS
Analisis Pemberian Upah Karyawan Dalam Perspektif Ekonomi Islam Pada Home Industry Keripik di Desa Kutosari Kecamatan Doro
Penelitian skripsi ini di latar belakangi karena home industry merupakan
usaha produksi keripik yang dapat membantu meningkatkan perekonomian
tenaga kerja. Namun seiring berjalannya waktu mucul masalah tentang upah,
misalnya pembayaran upah. Jumlah upah yang diinginkan para karyawan sering
kali bertentangan dengan kehendak perusahaan, untuk dapat menjamin upah tetap
pada tingkat yang diinginkan karyawan, maka upah harus disesuaikan dengan
aturan pemerintah (UMP) yang menjadi tolak ukur kesejahteraan. Sementara itu
upah yang diberikan home industry kepada karyawan belum keseluruhan sesuai
dengan UMK Kabupaten Pekalongan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis
sistem pengupahan untuk meningkatkan kesejahteraan karyawan dalam prespektif
ekonomi islam. Metode penelitian yang digunakan adalah: 1) Pendekatan
Kualitatif, 2) Jenis Penelitian: penelitian deskriptif, 3) Tekhnik Analisa data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, praktik usaha yang dijalankan
home industry keripik mengenai pengupahan pekerja sebagian belum sesuai
dengan Ekonomi Islam. Dimana Islam melarang menunda – nunda upah seorang
karyawan. Akan tetapi, penetapan jumlah upah karyawan pada home industry ini
sudah sesuai yang dianjurkan didalam Islam karena sudah disebutkan diawal kerja
oleh pemiliknya, sehingga semua karyawan mengetahui berapa upah yang akan
diterimanya. Home industry keripik belum mengikuti konsep adil, karena tidak
ada pembagian pekerjaan. Penetapan upah pekerja juga kurang baik, karena tidak
menetapkan upah sesuai dengan harga produksi juga belum menetapkan upah
sesuai dengan standar Upah Minimum Kabupaten (UMK). Dalam pandangan
Ilmu Ekonomi Islam pengupahan tersebut belum sesuai, karena masih ada salah
satu pihak yang dirugikan. Seharusnya upah juga disebutkan sebelum pekerjaan
dimulai artinya harus ada perjanjian di awal pekerjaan. Upah juga harus diberikan
secara adil dan layak, sehingga upah tersebut cukup untuk memenuhi kehidupan
pekerja sehari-hari.
20SK2041011.00 | SK EKOS 20.011 CHA a | My Library (lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain