SKRIPSI EKOS
Pengaruh CAR, NPF, FDR Dan BOPO Terhadap Profitabilitas Pada Bank Umum Syariah Di Indonesia Periode 2015-2018
Hubungan antara bank syariah dengan nasabahnya bukan hubungan antara bank syariah dengan nasabahnya bukan hubungan antara debitur dan kreditur, melainkan hubungan kemitraan antara penyandang dana (shahib al maal) dengan pengelola dana (mudharib). Oleh karena itu, tingkat laba bank syariah tidak saja berpengaruh terhadap bagi hasil yang dapat diberikan kepada nasabah penyimpan dana. Dengan demikian, setiap perusahaan atau dalam hal ini adalah bank, akan selalu meningkatkan profitabilitasnya, karena semakin tinggi profitabilitas suatu bank maka kelangsungan hidupnya akan terjamin.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh CAR, NPF, FDR, dan BOPO terhadap profitabilitas pada Bank Umum Syariah Periode 2015 – 2018. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan Triwulan Bank Muamalat Indonesia, Bank Syariah Mandiri, dan Bank BNI Syariah periode Maret 2015 sampai Juni 2018. Metode analisis menggunakan metode Regresi Linier Berganda.
Hasil dari Penelitian ini menunjukkan CAR berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Profitabilitas (ROA), NPF berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Profitabilitas (ROA), FDR berpengaruh positif dan signifikan terhadap Profitabilitas (ROA), dan BOPO berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Profitabilitas (ROA). Secara simultan CAR, NPF, FDR dan BOPO berpengaruh terhadap Profitabilitas (ROA).
19SK1941300.00 | SK EKOS 19.300 RIS p | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain