SKRIPSI EKOS
Peran BAZNAS Kota Pekalongan Dalam Pemberdayaan Pedagang Kecil Melalui Pinjaman Dana Bergulir ZIS Tahun 2017
Penelitian ini dilatarbelakangi kegiatan BAZNAS Kota Pekalongan dalam
mengelola dana produktif sebagai pendukung program pemerintah membangun
perekonomian melalui pinjaman dana bergulir untuk modal usaha yang diberikan
kepada para pedagang kecil di Pekalongan. Penelitian ini bertujuan untuk
menjawab tentang bagaimana peran BAZNAS dalam pemberdayaan pedagang
kecil melalui pinjaman dana bergulir ZIS.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan teknik
pengumpulan data yang menggunakan observasi, wawancara kepada pengurus
BAZNAS Kota Pekalongan, yang selanjutnya untuk memperkuat jawaban
tersebut dilakukan proses triangulasi berupa cross check pertanyaan ke mustahiq,
dan juga menggunakan dokumen yang diberikan serta literatur yang relevan.
Dalam kegiatan analisi penulis menggunakan pola pikir induktif dengan
pendekatan deskriptif analisis.
BAZNAS dalam mejalankan program permberdayaan pentasarufan
produktif berupa pinjaman dana bergulir pada pedagang kecil belum diadakannya
pendampingan atau arahan guna untukmengembangkan potensi usaha yang
sedang dijalankan, seperti pelatihan keterampilan, pelatihan manajemen
pengelolaan dan lain sebagainya yang diharapkan dapat meningkatkan
kesejahteraan masyarakat yang kurang mampu dan mengurangi tingkat
kemiskinan sesuai dengan tujuan pentasarufan zakat.
Hasil penelitian peranBAZNASdalam pemberdayaan pedagang kecil
melalui pinjaman dana bergulir ZISada beberapa pedagang yang mengalami
kemajuan dan ada beberapa yang masih tetap (stagnan). Pentasarufan dana ZIS
produktif berupa pinjaman dana bergulir dimaksudkan guna untuk menambah
modal pedagang kecil yang kurang mampu.Namun pada kenyataanya pinjaman
dana bergulir yang diharapkan mampu menjadi jalan bagi ke
efektifanpentasarufan ZIS dalam mengurangi tingkat kemiskinan belum mampu
dijalankan secara maksimal.
19SK1941273.00 | SK EKOS 19.273 MUB p | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain