SKRIPSI BPI
Peran Konselor Sebaya dalam Membantu Mengatasi Problema Pribadi Remaja Melalui Bimbingan Konseling Islami (Studi Kasus di Forum Anak Kota Batik Pekalongan)
Problema pribadi remaja dapat diartikan masalah-masalah pribadi pada remaja yang umumnya bersumber dari dalam masalah individu yang berhadapan dengan situasi lingkungan sekitarnya. Problema pribadi ini menuntut adanya penyelesaian sesegera mungkin agar tidak mengganggu kehidupan remaja ke depannya. Remaja pun memilih konselor sebaya sebagai orang yang dimintai bantuan dalam mengatasi problema pribadi yang dihadapi. Konselor sebaya dipandang mampu membantu mengatasi problema pribadi remaja, sehingga konselor sebaya memiliki peran yang cukup besar di dalamnya.
Rumusan masalah dalam penelitian ini ialah: (1) Bagaimana problema pribadi remaja di Forum Anak Kota Batik Pekalongan?, (2) Bagaimana peran konselor sebaya dalam membantu mengatasi problema pribadi remaja melalui Bimbingan Konseling Islami (Studi kasus di Forum Anak Kota Batik Pekalongan)?Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui problema pribadi remaja di Forum Anak Kota Batik Pekalongan, (2) Mengetahui peran konselor sebaya dalam membantu mengatasi problema pribadi remaja melalui Bimbingan Konseling Islami (Studi kasus di Forum Anak Kota Batik Pekalongan).
Metodologi dalam penelitian ini ialah kualitatif dan jenis penelitiannya adalah penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan ialah wawancara, observasi dan dokumentasi. Jenis analisis data yang digunakan ialah analisis deskriptif kualitatif dengan menggunakan tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Problema pribadi remaja di Forum Anak Kota Batik Pekalongan dapat diklasifikasikan ke dalam beberapa jenis, yaitu kesulitan dalam menyesuaikan diri, kurang memahami ajaran agama, kesulitan dalam menjaga kesehatan, kesulitan belajar, kesulitan dalam memanfaatkan waktu luang, dan kesulitan dalam manajemen waktu. (2) Peran konselor sebaya dalam membantu mengatasi problema pribadi remaja melalui Bimbingan Konseling Islami di Forum Anak Kota Batik Pekalongan yaitu sebagai motivator, penyalur tanggung jawab, dan helper (pemberi bantuan).
19SK1935022.00 | SK BPI 19.022 TAI p | My Library (Lantai 3 Referensi dan Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain