SKRIPSI PGMI
Peran Guru Kelas 1 Dalam Mengembangkan Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan Pada Peserta Didik Di MII Sijono Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang
Guru memegang peranan yang sangat strategis terutama dalam membentuk watak bangsa serta mengembangkan potensi peserta didik. Dalam proses belajar mengajar, guru mempunyai tugas untuk mendorong, membimbing, dan memberi fasilitas belajar bagi peserta didik untuk mencapai tujuan. Pendidikan tidak hanya terkait dengan bertambahnya ilmu pengetahuan, namun harus mencakup aspek sikap dan perilaku sehingga dapat menjadikan anak sebagai manusia yang bertakwa, berilmu, dan berakhlak mulia. Pengembangan karakter anak memerlukan pembiasaan dan keteladanan. Anak harus dibiasakan untuk selalu berbuat baik dan malu melakukan kejahatan, berlaku jujur dan malu berbuat curang, rajin dan malu bersikap malas, serta membuang sampah pada tempatnya dan malu membiarkan lingkungan kotor.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana peran guru kelas 1 dalam mengembangkan pendidikan karakter peduli lingkungan peserta didik di MII Sijono ? (2) apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pengembangan pendidikan karakter peduli lingkungan di MII Sijono ? Tujuan penelitiannya adalah (1) untuk mendeskripsikan peran guru kelas 1 dalam mengembangkan pendidikan karakter peduli lingkungan pada peserta didik di MII Sijono, dan (2) untuk mendeskripsikan faktor-faktor pendukung dan penghambat pengembangan pedidikan karakter di MII Sijono.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan deskripsi kualitatif, melalui proses reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru kelas I dalam mengembangkan pendidikan karakter peduli lingkungan di MII Sijono Warungasem Batang, dalam peranannya sebagai pendidik dalam pendidikan karakter, guru bertugas untuk membina siswa untuk memiliki karakter yang baik yaitu: dengan keteladanan, pembimbing, pembinaan, dan pembiasaan. Adapun faktor pendukung dan penghambat peran guru kelas I dalam mengembangkan pendidikan karakter peduli lingkungan pada peserta didik di MII Sijono Warungasem Batang, pendukungnya, kesiapan guru, kesiapan siswa, sarana prasarana yang mendukung, dan walimurid yang cukup membantu, penghambatnya, kemampuan siswa yang berbeda, cuaca yang tidak menentu, dan faktor lingkungan dimana gedung sekolah tersebut juga digunakan untuk TPQ di sore harinya.
19SK1923093.00 | SK PGMI 19.093 FIT p | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain