SKRIPSI PAI
Implementasi Pendidikan Karakter Di Mts Walisongo Pekajangan Kec. Kedungwuni Kab. Pekalongan
Moh. Edi Kurniawan, 2018, Implementasi Pendidikan Karakter di MTs Walisongo Pekajangan Kec. Kedungwuni Kab. Pekalongan, Fakultas/ Jurusan: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan/ S1 PAI Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan.
Pembimbing: Dr. H. Muhlisin, M.Ag.
Kata Kunci: Implementasi, Pendidikan Karakter
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya pendidikan dan pembinaan karakter. Dikarenakan melihat dekadensi moral, seperti penyimpangan- penyimpangan yang jauh dari karakter mulia. Pendidikan karakter merupakan fondasi awal untuk menanamkan karakter kepada peserta didik agar menjadi generasi yang berakhlak mulia.
Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: “Bagaimana implementasi pendidikan karakter di MTs Walisongo Pekajangan dan faktor apa saja yang mendukung dan menghambat implementasi pendidikan karakter di MTs Walisongo Pekajangan”.
Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah untuk mendeskripsikan faktor apa saja yang mendukung dan menghambat implementasi pendidikan karakter di MTs Walisongo Pekajangan.
Penelitian ini juga diharapkan berguna untuk memperkaya dan mengembangkan khazanah keilmuan, khusunya dalam bidang pendidikan karakter juga sebagai bahan informasi bagi pemerhati bidang pendidikan tentang integrasi nilai-nilai pendidikan karakter serta sebagai pijakan dalam langkah-langkah yang akan dijalankan oleh MTs Walisongo Pekajangan di masa yang akan datang serta dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi bagi MTs Walisongo Pekajangan untuk terus mengembangkan pendidikan karakter
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan yang data-datanya berupa kata-kata dan gambar, bukan berupa angka atau data statistik. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini diperoleh melalui metode wawancara, dokumentasi, dan observasi. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif.
Hasil penelitian ini menunjukkan, Proses pendidikan karakter MTs Walisongo Pekajangan dilaksanakan melalui program harian, program integratif, program ekstrakurikuler, program pembiasaan, dan program tahunan. Faktor pendukung dari implementasi pendidikan karakter antara lain: Lingkungan Madrasah yang kondusif dan representatif dalam pembinaan karakter peserta didik. Hal ini bisa dilihat dari sarana prasarana dan juga fungsi mushola yang tidak hanya digunakan sebagai tempat ibadah, akan tetapi juga digunakan dalam proses pembelajaran dan kegiatan edukatif lainnya. Sedangkan faktor penghambat dari implementasi pendidikan karakter antara lain: kepribadian anak di lingkungan luar Madrasah yang kurang baik terbawa kedalam lingkungan Madrasah, seperti perkataan dan tingkah laku beberapa peserta didik yang kurang sopan.
19SK1921049.00 | SK PAI 19.049 KUR i | My Library (Lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain