SKRIPSI ILHA
Implementasi Hadits-Hadits Ta'lim di Kalangan Jamaah Tabligh Kota Pekalongan
Kata Kunci: Implementasi Hadits-hadits ta’lim di Kalangan Jamaah Tabligh
Menyikapi banyaknya aliran-aliran agama, yang akhir-akhir ini banyak muncul dan
berkembang di sekitar kita. Semua menganggap bahwa ajaran yang mereka bawa adalah benar
sesuai Al-Qur’an dan Hadits Nabi SAW. Diantara aliran keagaam yang sekarang sudah
berkembang di Indonesia adalah Jamaah Tabligh.
Ada dua persoalan yang dikaji dalam skripsi ini, yaitu : (1) Apa saja hadits-hadits ta’lim
yang diajarkan pada komunitas jamaah tabligh kota Pekalongan. (2) Bagaimana implementasi
hadits-hadits ta’lim yang sering digunakan jamaah tabligh Kota Pekalongan.
Untuk mengidentifikasi persoalan tersebut, dalam penelitian ini menggunakan
pendekatan deskriptif kualitatif. Kemudian data yang diperoleh penulis melalui observasi,
wawancara dan dokumentasi., kemudian di analisis menggunakan metode teknik analisis
kualitatif dengan pola pikir deduktif induktif dan kompratif.
Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa ada lima hadits ta’lim yang diajarkan di
jamaah tabligh, begitu juga dengan bagaimana jamaah tabligh menyikapi hadits tersebut dan
bagaimana memahami hadits dan mengamalkan hadits-hadits ta’lim tersebut
18SK1832004.00 | SK ILHA 18.004 PUT i | My Library (lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain