SKRIPSI BPI
Konseling Kelompok Berbasis Islam Dengan Pendekatan Rational Emotive Behaviour Therapy Dalam Menangani Perilaku Maladaptif Siswa Broken Home Di MTS. Tholabuddin Masin Warungasem Batang
Perilaku maladaptif merupakan penyimpangan perilaku dari normalitas sosial yang berpengaruh buruk kepada individu dan kelompok sosial. Fenomena yang ada di MTs. Tholabuddin Masin terdapat siswa yang melalukan penyimpangan perilaku. Penyebab utama perilaku maladaptif yang muncul pada siswa tersebut adalah karena kondisi keluarga yang kurang harmonis (broken home). Salah satu upaya untuk mengatasai masalah perilaku maladaptif pada siswa broken home di MTs. Tholabuddin Masin adalah dengan memberikan layanan konseling kelompok berbasis Islam. Dengan menggunakan pendekatan REBT, guru BK bukan hanya merubah perilakunya saja tetapi juga perasaan dan pikiran yang irasional.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana perilaku maladaptif siswa broken home di MTs. Tholabuddin Masin Warungasem Batang? dan bagaimana pelaksanaan konseling kelompok berbasis Islam dengan pendekatan Rational Emotive Behaviour Therapy dalam menangani perilaku maladaptif siswa broken home di MTs. Tholabuddin Masin Warungasem Batang?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku maladaptif siswa broken home di MTs. Tholabuddin Masin Warungasem Batang juga pelaksanaan konseling kelompok berbasis Islam dengan pendekatan Rational Emotive Behaviour Therapy dalam menangani perilaku maladaptif siswa broken home di MTs. Tholabuddin Masin Warungasem Batang.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan psikologi teori REBT. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reseacrh). Sedangkan metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman antara lain: reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi.
Hasil dari penelitian ini adalah bahwa perilaku maladaptif yang dilakukan oleh siswa broken home di MTs. Tholabuddin Masin Warungasem Batang terdiri dari dua bentuk yaitu: Bentuk ekstrim: membolos, merokok, tidak sopan terhadap guru, berkata kasar, dan menggangu teman. Bentuk sederhana: menarik diri dari pergaulan, murung,
viii
suka melamun, dan tidak semangat dalam belajar. Proses konseling kelompok berbasis Islam menggunakan pendekatan REBT meliputi beberapa tahapan yaitu tahap pembentukan, tahap kegiatan, tahap peralihan, dan tahap pengakhiran. Dengan menggunakan teknik kognitif, emotif dan behavioral.
18SK1835035.00 | SK BPI 18.035 RIN k | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi dan Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain