TA PERBANKAN SYARIAH
Kualitas Pelayanan Pembiayaan (Studi Kasus di KSPPS SM NU Cabang Bojong Kabupaten Pekalongan)
Kualitas Pelayanan merupakan salah satu indikator penting bagi
keberhasilan suatu Lembaga Keuangan Syari’ah . Dalam suatu Lembaga
Keuangan syariah selalu ingin meningkatkan kualitas pelayanannya karena dalam
suatu Lembaga Keuangan syari’ah yang pertama di lihat adalah kualitas
pelayanannya. Jika kualitas pelayanan di lembaga Keuangan Syari’ah tersebut
baik dan memuaskan maka kualitas pelayanan pada lembaga keuangan syari’ah
tersebut bisa dikatakan sudah baik. Pembiayaan sendiri dalam lembaga keuangan
syariah merupakan salah satu produk yang dapat meningkatkan profit lembaga
keuangan syariah tersebut. Dan pembiayaan sendiri memiliki pengertian yaitu
pendanaan yang diberikan lembaga keuangan syariah kepada nasabah dengan
persyaratan dan ketentuan-ketentuan yang telah disepakati bersama di awal akad
dan di akhir akad akan mendapat bagi hasil yang telah di sepakati di awal akad
tadi.
Penelitian ini dilakukan Di KSPPS SM NU Cabang Bojong Kabupaten
Pekalongan. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk
mengetahui kualitas pelayanan pembiayaan sudah baik, benar dan bagus atau
belum.
Jenis penelitian Tugas Akhir ini adalah penelitian lapangan (field
research) maka penulis dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif
sebagai prosedur yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau
lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Sumber data diperoleh melalui
sumber data primer, data sekunder. Teknik pengumpulan datanya melalui
kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan dalam menganalisis data
menggunakan analisis data deskriptif.
Berdasarkan hasil penelitian, peneliti membandingkn antara wawancara
dan kuesioner tersebut sesuai. Dan hasil yang telah terkumpul mengunakan
kuesioner peneliti bagikan kepada 20 responden, dan sebagian besar responden
mengatakan setuju dengan persentase sebesar 68,5%, sedangkan yang mengatakan
sangat setuju persentase sebesar 22,5% dan yang mengatakan netral persentasenya
sebesar 9%. Sehingga penulis dapat mengambil kesimpulan bahwa kualitas
pelayanan pembiayaan di KSPPS SM NU Cabang Bojong Kabupaten Pekalongan
ini sudah baik, benar dan bagus.
Kata Kunci : Kualitas Pelayanan Pembiayaan
18TA1842031.00 | TA D-3PBS 18.031 HAS k | My Library (lantai 3, Karya Ilmiah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain