SKRIPSI PAI
Sketsa Pendidikan Anak Petani Buruh di Desa Tombo Kecamatan Bandar Kabupaten Batang
Pendidikan anak adalah suatu kegiatan atau perbuatan mendidik yang
secara sadar dan disengaja, sistematis dan sistematik dan penuh tanggung jawab
sebagai proses pembentukan kepribadian anak sebagai manusia yang masih kecil,
yang mencakup semua perkembangan bagi kemampuan dan kesiapan anak. Petani
dalam Kamus Umum Bahasa Indonesia diartikan sebagai orang yang pekerjaanya
bercocok tanam.
Penelitian ini mengangkat permasalahan tentang rendahnya tingkat dan
kesadaran orang tua akan pentingnya pendidikan. Tingginya angka putus sekolah
anak usia produktif (usia sekolah),rendahnya minat anak bahkan orang tua untuk
melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dirasakan masih
sangat kurang.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sedangkan jenis
penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan ( filed research) karena
peneliti terjun langsung ke lokasi yang dijadikan objek penelitian. Analisis yang
digunakan adalah analisis kualitatif, model interaktif dari Miles dan Huberman.
proses kerja analisis ada tiga tahapan yang harus dikerjakan, yaitu : reduksi data,
penyajian data dan penarikan kesimpulan.Teknik dalam pengumpulan data yang
peneliti gunakan adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi pendidikan di Tombo masih
tergolong rendah hal ini disebabkan karena rendahnya minat anak dan orang tua
dalam hal pendidikan. kebanyakan anak di desa Tombo hanya bisa menikmati
pendidikan sampai pada tingkat SMP dan sedikit dari mereka yang bisa
melanjutkan pada pendidikan tingkat SMA ataupun PT. Tingkat pendidikan anak
petani buruh juga masih memprihatinkan karena dari data yang peneliti lakukan
jumlah tertinggi adalah lulusan SD sampai SMP dan mulai sedikit yang bisa
melanjutkan ke jenjang SMA ataupun PT. Faktor yang mempengaruhi pendidikan
anak petani buruh adalah kurang sadarnya orang tua akan pentingnya manfaat
pendidikan, faktor ekonomi orang tua yang hanya cukup untuk kebutuhan seharihari,
kurangnya minat anak dan orang tua dan minimnya alat transportasi pribadi
warga Tombo.
17SK1721427.00 | SK PAI 17.427 NAS s | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain