SKRIPSI PAI
Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Membina Akhlak Siswa Terhadap Guru di SMP Negeri 7 Pekalongan
Pembelajaran Pendidikan Agama Islam yang siswa SMP Negeri 7 Pekalongan peroleh di kelas belum tentu dapat menjamin akan terciptanya kualitas akhlak yang baik bagi siswa terhadap guru. Dilihat dari akhlak siswanya terhadap guru di sekolah, siswa masih ada yang cuek terhadap guru, tidak menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar kepada guru. Oleh karena itu pembinaan akhlak siswa terhadap guru menjadi sangat penting. Dan adanya pembinaan akhlak yang guru Pendidikan Agama Islam upayakan kepada siswa diharapkan mampu membentuk akhlak siswa yang lebih baik terhadap guru. Dengan kompetensi yang telah dimiliki guru Pendidikan Agama Islam dalam menjalankan tugasnya sebagai seorang pengajar dan pendidik, ditambah niat kuat serta upaya nyata yang guru Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa terhadap guru dapat mengubah akhlak siswa terhadap guru menjadi lebih baik. Sehingga siswa yang pada awalnya terlihat cuek dengan guru dapat berubah tabiatnya tersebut menjadi lebih santun dan hormat terhadap guru.
Dari latar belakang masalah tersebut maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut: Bagaimana akhlak siswa terhadap guru di SMP Negeri 7 Pekalongan? Dan bagaimana upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa terhadap guru di SMP N 7 Pekalongan ?. Adapun tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui akhlak para siswa terhadap guru di SMP N 7 Pekalongan dan untuk mengetahui upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa terhadap guru di SMP N 7 Pekalongan. Adapun kegunaan penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan yang berguna bagi guru khususnya guru Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa terhadap guru.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan merupakan jenis penelitian lapangan (field research). Dengan alat pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan penulis yaitu reduksi data, display data atau sajian data, dan verifikasi atau mengambil kesimpulan. Sumber data primer dari penelitian ini adalah guru Pendidikan Agama Islam dan siswa di SMP Negeri 7 Pekalongan, dan sumber data sekunder bersumber data dari bacaan, semua buku, dokumen, arsip, skripsi atau rujukan lain yang relevan dengan penelitian.
Hasil penelitian ini adalah bahwa upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa di SMP Negeri 7 Pekalongan diwujudkan dalam kesehariannya di sekolah melalui tugasnya sebagai seorang pengajar dan pendidik yang memiliki kompetensi. Upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam membina akhlak siswa terhadap guru sudah mulai ditanamakan kepada siswa sejak awal
viii
tahun pertama siswa di SMP Negeri 7 Pekalongan, dengan sembari menjalankan tugasnya mengajar saat pembelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas dan diluar pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Guru Pendidikan Agama Islam membina akhlak siswa terhadap guru saat pembelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menerapkan beberapa metode, yaitu metode pembiasaan, keteladanan, nasehat, dan perhatian. Dan diluar pembelajaran Pendidikan Agama Islam, guru Pendidikan Agama Islam memberikan perintah untuk mengikuti beberapa kegiatan keagamaan seperti do’a pagi bersama, tadarrus bersama, shalat dhuhur berjamaah dan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan yang harus dijalankan oleh siswa.
17SK1721106.00 | SK PAI 17.106 KUS u | My Library (Lantai 3, Ruang Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain