SKRIPSI PAI
Korelasi antara Kedisiplinan Siswa dengan Prestasi Belajar Mata Pelajaran PAI di SMK Al-Mu’awanah Petarukan
ABSTRAK
Bahiyyah, Khoridatul. 2015. Korelasi antara Kedisiplinan Siswa dengan Prestasi
Belajar Mata Pelajaran PAI di SMK Al-Mu’awanah Petarukan. Jurusan / Program
Studi :Tarbiyah / SI PAI Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN)
Pekalongan.
Pembimbing: Drs. Hj. Musfirotun Yusuf, M.Ag
Kata kunci: Kedisiplinan siswa dengan Prestasi belajar mata pelajarn PAI
Disiplin merupakan kunci menuju kesuksesan, untuk menanamkan
kedisiplinan pada anak dapat dialkukan di sekolah, karena sekolah merupakan
salah satu sarana efektif menerapkan kedisiplinan siswa. Salah satu faktor yang
dapat mempengaruhi prestasi belajar adalah kedisiplinan siswa. Kedisiplinan
siswa berupa kepatuhan dan ketaatan yang berlaku di sekolah.
Rumusan masalah sebagai berikut:Bagaimana kedisiplinan siswa di SMK
Al-Mu’awanah Petarukan, Bagaiamna prestasi belajar mata pelajaran PAI di SMK
Al-Mu’awanah Petarukan, Bagaimana korelasi antara kedisiplinan siswa dengan
prestasi belajar mata pelajaran PAI di SMK Al-Mu’awanah Petarukan, Adapun
tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kedisiplinan siswa di SMK Al-
Mu’awanah Petarukan, untuk mengetahui prestasi mata pelajaran PAI di SMK Al-
Mu’awanah Petarukan, untuk mengetahui korelasi antara kedisiplinan siswa
dengan prestasi belajar siswa mata pelajaran PAI di SMK Al-Mu’awanah
Petarukan.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan
pendekatan kuantitatif, Jenis penelitan adalah penelitian studi lapangan (field
research ). Adapun variabel dalam penelitian ini, terdiri dari variabel bebas yaitu
kedisiplinan siswa dan variabel terikat yaitu prestasi mata pelajaran PAI (Nilai
Raport)..Sampel yang diambil adalh kelas X berjumlah 32 siswa. Teknik
pengumpulan data menggunakan Angket, observasi, dokumentasi. sedangkan
dalam menganalisis data menggunakan Product Moment.
Hasil Penelitian yaitu jika rxy = 0,092 > rt = 0,361 pada taraf signifikan
5%, rxy= 0,092 > rt = 0,463 pada taraf signifikan 1%. dapat disimpulkan bahwa rxy
> rt baik pada taraf signifikan 5% maupun 1%, Dengan demikian rxy lebih kecil
dari pada rt. Hal ini berarti tidak terdapat korelasi positif yang signifikan antara
kedisiplinan siswa dengan prestasi belajar siswa di SMK Al-Mu’awanah
Petarukan.
16SK1621047 | SK PAI 16.047 BAH k | My Library (Lantai 3 Skripsi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain