SKRIPSI HKI
Komparasi Zakat dan Pajak serta Implikasinya terhadap Kebijakan Ekonomi di Indonesia (Perspektif UU RI Nomor 38 Tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat)
Penelitian ini dilatarbekangi polemik yang merebak ditengh-tengah masyarakat mengenai kedudukan kewajiban antara xakat dan pajak, apakah keduanya dapat saling menggantikan posisi satu dengan lainnya. Untuk itu dipandang perlu untuk meluruskan dan menetralisir polemik yang terlanjur merebak dalam masyarakat tersebut. Penelitian ini mengkaji bagaimana hubungan komparasi, dari segi persamaan dan perbedaan diwajibkannya zakat dan pajak, dan bagaimana implikasi zakat dan pajak terhadap kebijakan ekonomi di Indonesia, ditinjau dari UU RI No. 38 tahun 1999 tentang pengelolaan zakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan atau library research. hasil penelitian menunjukkan bahwa memeang ada komparasi antara zakat dan pajak. Dualitas ini tidak dapat diingkari, namun pada intinya keduanya tetap memiliki falsafah dan ciri khas tersendiri yang tidak dapat menggantikan posisi satu sama lain, melainkan hanya dapat diintegrasikan dalam penunaian kewajibannyanya. Selain itu, dari pembayaran zakat dan pajak tentunya berimplikasi terhadap kebijakan ekonomi yang ada di Indonesia, baik secara langsung maupun tidak langsung.
09TD099014.00 | SK 336.2 HAN k C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain