SKRIPSI PAI
TIDAK TERSAJI: Peningkatan Hasil Belajar Mata Pelajaran Al Quran Hadits Kompetensi Dasar Surat Al Lahab Melalui Media Audio Visual Bagi Peserta Didik Kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Adinuso Tahun Pelajaran 2011/2012
Media dapat diartikan sebagai sesuatu yang bisa digunakan untuk menyalurkan atau menghantarkan pesan atau isi pelajaran, baik dengan merangsang pikiran, perhatian dan juga kemampuan paserta didik sehingga dapat mendorong keberhasilan proses belajar mengajar. Dengan media peserta didik diharapkan memperoleh pengetahuan atau penyaluran belajar yang baik serta dapat mendorong peserta didik untuk berprestasi.
Berdasarkan latar belakang tersebut rumusan masalah yang akan dikaji adalah 1) Bagaimana hasil belajar peserta didik kelas IV mata pelajaran Al Quran Hadits di MI Islamiyah Adinuso? 2) Bagaimana penggunaan media audio visual bagi peserta didik kelas IV di MI Islamiyah Adinuso? 3) Bagaimana peningkatan hasil belajar mata pelajaran Al Quran Hadits kompetensi dasar surat Al Lahab melalui media audio visual bagi peserta didik kelas IV MI Islamiyah Adinuso Tahun Pelajaran 2011/2012?. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui hasil belajar peserta didik kelas IV mata pelajaran Al Quran Hadits di MI Islamiyah Adinuso.2) Untuk mengetahui penggunaan media audio visual bagi peserta didik kelas IV di MI Islamiyah Adinuso. 3) Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar mata pelajaran Al Quran Hadits kompetensi dasar surat Al Lahab melalui media audio visual bagi peserta didik kelas IV MI Islamiyah Adinuso Tahun Pelajaran 2011/2012.
Penelitian ini termasuk penelitian tindakan (Action Research), yaitu dengan melakukan pembelajaran di kelas dan observasi secara langsung dalam rangka meningkatkan mutu proses dan hasil pembelajaran di kelas. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, interview, dokumentasi dan metode tes. Analisis data menggunakan analisis deskriptif komparatif, yaitu suatu analisis data yang menggunakan perbandingan guna menarik kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar setelah menggunakan media audio visual dengan cara tes dan hafalan. Kategori nilai prestasi ( Tes ) 18,75% dengan kategori baik sekali, 75% dengan kategori baik dan 6,25% dengan kategori cukup. Sedangkan kategori nilai prestasi ( Hafalan ) 25% dengan kategori baik sekali, 62,5% dengan kategori baik dan 12,5% dengan kategori cukup. Dengan demikian, media audio visual sangat membantu dalam meningkatkan prestasi belajar karena dengan menggunakan media audio visual kegiatan belajar mengajar akan lebih menarik sehingga peserta didik lebih termotivasi untuk mengikuti pelajaran dan prestasipun lebih meningkat.
08SK087721.00 | SK PAI13.877 NUR p C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain