SKRIPSI PAI
Nilai-Nilai Pendidikan Kesehatan Mental Shalat Tahajud Menurut Moh. Sholeh Dalam Buku Terapi Shalat Tahajud
Dalam kehidupan sehari-hari masyarakat maju telah kehilangan aspek kesehatan mental yang merupakan kebutuhan bagi setiap orang. Terlepas apakah ia seorang yang beragama atau bukan, pola hidup masyarakat modern saat ini mengalami perubahan mendasar seperti nilai-nilai moral, etika, agama, dan tradisi-tradisi baik yang mulai dianggap usang, sebagai akibat kemajuan IPTEK yang pesat yang tidak dibarengi dengan mental yang kuat. Makin kompleknya masyarakat sebagai akibat dari semakin pesatnya kemajuan teknologi, mekanisme, industrialisasi dan urbanisasi, memungkinkan munculnya banyak problem sosial yang semakin komplek. Sehingga adaptasi terhadap masyarakat modern yang serba kompleks itu tidak mudah adanya. Kesulitan mengadakan penyesuaian diri menyebabkan kebingungan, kecemasan, ketakutan dan frustasi pada sebagian anggota masyarakat. Maka frustasi dan ketakutan-ketakutan tersebut menimbulkan ketegangan-ketegangan batin, konflik batin, dan gangguan emosional, yang menjadi tumbuh suburnya penyakit fisk dan mental. Diharapkan dengan munculnya fenomena di atas shalat tahajud dapat dilakukan karena shalat tahajud memberikan ketenangan dan sebagai terapi untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit.
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah pendidikan kesehatan mental shalat tahajud dan bagaimanakah nilai-nilai pendidikan kesehatan mental shalat tahajud menurut Moh. Sholeh dalam buku terapi salat tahajud sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan kesehatan mental dalam buku terapi salat tahajud sehingga dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan tambahan wawasan bagi kita tentang terapi salat tahajud yang bisa menyembuhkan penyakit.Dan diharapkan dapat menjadi referensi sekaligus tawaran baru bagi orang di zaman sekarang yang kering akan mental dan fisik yang sehat.
Dalam penulisan skripsi ini, penulis menggunakan bentuk penelitian kepustakaan (Library Research) yaitu dengan menelaah buku-buku yang berkaitan dengan pokok permasalahan. Sedangkan pendekatan yang dipakai adalah pendekatan kualitatif. Karena penelitian ini adalah penelitian kepustakaan, maka data-data yang dihasilkan akan diperoleh dari dua sumber, yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Sumber data primer adalah sumber data asli yang berupa buku-buku induk yang memuat informasi yang dibahas dalam penelitian ini, sedangkan sumber data yang sekunder adalah sumber data yang bukan asli, memuat informasi tambahan (buku-buku penunjang) yang berkaitan dengan pokok permasalahan. Kemudian dari data-data tersebut penulis analisa dengan mengunakan metode deskritif analisis.
Hasil penelitan disimpulkan bahwa Nilai-Nilai Pendidikan Kesehatan Mental Shalat Tahajud Menurut Moh. Sholeh Dalam Buku Terapi Shalat Tahajud adalah bahwa shalat tahajud yang dilakukan dengan ikhlas lagi khusuk dan kontinu, akan menumbuhkan ketenangan dan kentraman jiwa dan batin seseorang serta hidup realistis, selalu optimis dalam kesiapan menghadapi berbagai problema hidup yang dihadapi sehingga membuat si pengamal salat tahajud sehat fisik maupun mentalnya. Melalui salat yang ikhlas lagi khusyu, hati seseorang akan akan bisa dekat dengan tuhan. Jika hati manusia mendekat kepada Tuhan yang mencipta penyakit dan obatnya yang memerintah dunia sesuai dengan kehendaknya. Maka baginya akan tersedia obat-obat bagi penyakitnya. Hal demikian tidak bisa dialami oleh orang yang tidak beriman dan buta hatinya. Telah terbukti bahwa jika ruh manusia menjadi kuat, maka menguat pula jiwa dan tubuhnya.
04SK049621.00 | SK PAI12.496 SAI n C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain