SKRIPSI PAI
Pendidikan Karakter Menurut Zakiyah Daradjat
Pendidikan sekarang ini telah mengalami perubahan dan perkembangan yang pesat, namun pertumbuhannya kurang menghasilkan anak didik yang mampu bersaing dalam keunggulan, bersifat mandiri dan mampu bertanggung jawab dengan apa yang mereka kerjakan. Untuk itu diperlukan pendidikan karakter agar menjadi anak didik yang sesuai dengan tujuan pendidikan nasional. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu pertama, Bagaimana konsep pendidikan menurut Zakiyah Daradjat?, Kedua Bagaimana pemikiran Zakiyah Daradjat tentang Pendidikan Karakter? Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui konsep pendidikan menurut Zakiyah Daradjat, dan untuk mengetahui pemikiran Zakiyah Daradjat tentang Pendidikan Karakter. Kemudian kegunaan penelitian secara teoritis yaitu sebagai bahan pengetahuan tentang pendidikan karakter menurut Zakiyah Daradjat dan sebagai petunjuk untuk menghadapi era globalisasi yang semakin mempengaruhi karakter generasi bangsa, secara praktis yaitu sebagai acuan bagi lembaga dan calon pendidik agar menerapkan pendidikan karakter, serta sebagai bahan pengetahuan penulis dan syarat memenuhi penentuan kelulusan. Hasil penelitian ini ialah pendidikan karakter mempunyai makna yang banyak dan cocok untuk pendidikan sekarang ini. Konsep pendidikan menurut Zakiyah Daradjat mendasar pada pendidikan agama, pengetahuan tanpa agama akan berbahaya. Kemudian pendidikan karakter menurut Zakiyah Daradjat yaitu pendidikan karakter harus menghasilkan anak didik yang berpengetahuan luas, bermoral baik dengan di dasarkan nilai-nilai karakter dan agama, serta berjiwa takwa kepada Allah SWT. Sehingga akan menghasilkan lulusan pendidikan yang mempunyai keunggulan dan mampu bersaing, bersifat mandiri dan bertanggung jawab, serta berguna bagi nusa dan bangsa. Maka tujuan pendidikan Zakiyah Daradjat ialah membentuk manusia menjadi Insan Kamil.
04SK045321.00 | SK PAI12.453 ERV p C.0 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain