TA PERBANKAN SYARIAH
Sistem Manajemen Corporate Social Responsibility (CSR) Pada KJKS BMT Bahtera Pekalongan
BMT merupakan lembaga keuangan syariah yang bergerak dalam jasa layanan di bidang simpan pinjam,dalam operasionalnya BMT mengumpulkan dana dari masyarakat dan menyalurkanya kembali dana tersebut.kepada masyarakat.Karena BMT adalah lembaga keuangan syariah,maka dalam kegiatanyapun harus sesuai dengan prinsip syariah,baik dalam kegiatan penghimpunan dananya mauopun penyaluranya.Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research).Sedangkan pendekatan yang dilakukan dengan pendekatan kualitatif yang menekankan pada proses analisisnya pada perolehan deduktif dan induktif.Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan metode observasi,wawancara dan dokumentasi.Analisis data yang digunakan adalah dengan mendeskripsikan Sistem Manajaemen Corporatif Social Responsibility (CSR) yang sesuai dengan syariah yang dilakukan oleh KJKS BMT Bahtera Pekalongan.Dalam menfasilitasi kebutuhan anatar donatur dan orang miskin,kerja yang amanah,transparan,jujur,adil dan profesional merupakan tuntutan yang diwujudkan dalam kultur dan etos kerja lembaga.Untuk menyalurkan dana zakat,infaq,shodaqoh dan dana kemanusian lainya,CSR pada KJKS BMT Bahtera Pekalongan mengemasnya sedemikian rupa sehingga berbeda guna dan bermanfaat tanpa mengabaikan prinsip-prinsip syariah yang menjadi pijakan dalam melangkah. Dengan masing-masing ashnaf dikelompokkan dalam berbagai kegiatan yang akan digulirkan oleh CSR pada KJKS BMT Bahtera Pekalongan antara lain yaitu Bidang pendidikan,bidang sosial, bidang lain dan operasional dengan mengalokasikan dana sebesar dari total dana zakat,infaq, dan shodaqoh yang terkumpul untuk dibagikan kepada mustahiq.
11TA117025.00 | TA 2X4. 27 SET s C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain