SKRIPSI PAI
TIDAK TERSAJI: Korelasi Antara Pekerjaan Orang Tua Dengan Motivasi Anak Melanjutkan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas Di Desa Karangasem Kecamatan Talun
Kata kunci: Pekerjaan orang tua, Motivasi anak, sekolah
Pendidikan merupakan suatu kegiatan yang universal dan merupakan suatu kebutuhan hidup dalam kehidupan manusia yang menjadi hak asasi manusia yang harus dilindungi serta keharusan bagi manusia baik sebagai makhluk individu maupun makhluk sosial. Pekerjaan orang tua merupakan unsur terpenting dalam menjaga kelangsungan roda kehidupan, karena dengan semakin berkembangnya zaman semakin tinggi juga kebutuhan kebutuhan hidup seseorang. Dengan latar belakang tersebut tentunya menimbulkan banyak persepsi terhadap pola pikir anak maupun orang tua terkait motivasi anak untuk melanjutkan sekolah lanjutan tngkat atas.
Berdasarkan latar belakang yang menjadi rumusan masalah adalah Bagaimana kondisi Pekerjaan Orang tua di Desa Karangasem Kecamatan Talun? Bagaimana motivasi anak melanjutkan sekolah lanjutan tingkat atas di Desa Karangasem Kecamatan Talun? Bagaimana Korelasi antara Pekerjaan Orang tua dengan motivasi anak melanjutkan sekolah lanjutan tingkat atas di Desa Karangasem Kecamatan Talun?
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kondisi pekerjaan orang tua di Desa Karangasem untuk melanjutkan pendidikan ke Sekolah LAnjutan Tingkat Atas dan mendeskripsikan korelasi antara pekerjaan orang tua terhadap motivasi anak untuk melanjutkan sekolah lanjutan tingkat atas di Desa Karangasem.. Kegunaan penelitian ini adalah untuk menambah pengetahuan dan sumber pemikiran dalam hal menumbuhkan minat anak untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, bagi orang tua agar lebih memperhatikan pendidikan anak-anaknya untuk dapat meraih cita-citanya, dan bagi anak dari keluarga yang kurang mampu bisa melanjutkan pendidikan ke sekolah lanjutan tingkat atas dengan adanya minat yang kuat serta semangat belajar yang tinggi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian lapangan. Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas IX/Sederajat di Desa Karangasem yang berjumlah 20 anak dan tehnik pengumpulan data menggunakan metode interview, dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi kontingensi.
Hasil penelitian yang dilakukan penulis di Desa Karangasem bahwa pekerjaan orang tua di desa karangasem berfariasi mulai dari petani, pedagang, dan buruh/kuli.motiasi anak melanjutkan sekolah sedang. Dan korelasi Pekerjaan orang tua dengan motivasi anak melanjutkan sekolah lanjutan tingkat atas terdapat korelasi positif, hal ini di buktikan dengan menggunakan rumus teknik analisis korelasi kontingensi diperoleh nilai Øb = 0,772, dengan N = 20 pada taraf
signifikan 5% didapat 0,444, dengan demikian Øb ≥ Øt (0,772 > 0,444) dan pada
taraf signifikan 1 % didapat 0,561, dengan demikian │ Øb │≥ Øt (0,772 > 0,561).
Jadi baik pada taraf kesalahan 5% maupun kesalahan 1% dapat
disimpulkan terdapat korelasi positif yang signifikan antara pekerjaan orangtua
dengan motivasi anak melanjutkan sekolah lanjutan tingkat atas di Desa
Karangasem.
10SK109521.00 | SK PAI13.1095 JUN k C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain