SKRIPSI PAI
Persepsi Masyarakat Terhadap Pendidikan Di SDN Sapuro 01 Pekalongan
Latar belakang skripsi ini adalah mengenai persepsi masyarakat terhadap pendidikan berkaitan dengan kedisiplinan guru dan siswa maupaun mengenai prestasi belajar siswa di suatu lembaga pendidikan. Sehingga rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana persepsi masyarakat terhadap kedisiplinan guru dan siswa, terhadap prestasi belajar dan faktor-faktor apa yang mendukung maupun menghambat pendidikan di SDN Sapuro 01 Pekalongan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi masyarakat terhadap kedisiplinan guru dan siswa serta prestasi belajar menunjukkan baik. Faktor yang mendukung pendidikan adalah adanya BOS, bea siswa, sarana dan prasarana yang memadai. Faktor penghambat pendidikan adalah tingkat pendidikan orang tua siswa masih rendah. Adanya sekolah gratis menimbulkan sebagian orang tua tidak pedulit terhadap pendidikan anaknya karena merasa tidak rugi walaupun anaknya kurang berhasil.
10SK108186.00 | SK 370 MAC p C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain