SKRIPSI PAI
Pengaruh Penerapan Metode Diskusi Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Pada Pelajaran Fikih Kelas VII Di MTs YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan
Latar belakang penelitian ini adalah karena pada umumnya dalam proses pembelajaran guru masih menggunakan metode pembelajaran yang tidak bervariasi dan peserta didik menjadi pasif. Padahal metode pembelajaran merupakan salah satu faktor keberhasilan untuk mencapai tujuan pembelajaran. Selain itu, masalah yang sering dihadapi dalam penerapan metode pembelajaran ini adalah kurang tertariknya peserta didik dalam mengikuti pembelajaran fikih karena tingkat pemahaman dan penguasaan materi peserta didik yang kurang maksimal. Sehingga kemampuan siswa dalam berpikir kritis tidak dikembangkan dengan baik. Padahal kemampuan berpikir kritis ini sangat diperlukan pada era globalisasi saat ini. Dari alasan tersebut maka peneliti tertarik memilih judul penelitian ini karena kemampuan berpikir kritis pada peserta didik dapat dibentuk melalui kegiatan pembelajaran salah satunya dengan menerapakan metode pembelajaran diskusi. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana penerapan metode diskusi pada mata pelajaran fikih kelas VII di MTs YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan dan apakah terdapat pengaruh penerapan metode diskusi terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik pada mata pelajaran fikih kelas VII di MTs YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan. Sedangkan tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan terkait penerapan metode diskusi pada mata pelajaran fikih kelas VII di MTs YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan dan untuk menganalisis ada tidaknya pengaruh penerapan metode diskusi terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik pada mata pelajaran fikih kelas VII di MTs YMI Wonopringgo Kabupaten Pekalongan.
24SK2421539.00 | SK PAI 24.539 FAR p | My Library (Lantai 3, R. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain