SKRIPSI EKOS
Pengaruh Kontrol Diri Dan Persepsi Risiko Terhadap Keputusan Penggunaan Paylater Pada Generasi Z Kabupaten Pekalongan Dengan Religiositas Sebagai Variabel Moderating
Teknologi yang berkembang sangat pesat di era globalisasi saat ini telah memberikan pengaruh yang sangat besar terhadap kehidupan manusia. Situasi ini tentu berdampak pada semua sektor, termasuk sektor dunia usaha. Sehingga memunculkan beberapa media belanja online. Dari beberapa marketplace yang ada di Indonesia, marketplace Shopee menjadi peringkat pertama pada tahun 2017. Terdapat beberapa metode pembayaran yang disediakan oleh Shopee. Salah satunya adalah Spaylater. Selain dari kemudahan yang ditawarkan Spaylater ternyata ada risiko biaya yang dibebankan kepada konsumen. Hal ini tentunya menjadi faktor yang harus dipertimbangan bagi mereka, khususnya konsumen muslim. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui dan menguji pengaruh kontrol diri dan persepsi risiko terhadap keputusan penggunaan spaylater pada generasi z Kabupaten Pekalongan dengan religiositas sebagai variabel moderating. Jenis penelitian ini ialah penelitian kuantitatif, metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode kuesioner dengan menggunakan sampel sebanyak 100 responden. Teknik pengambilan dengan metode simple random sampling. Penelitian ini menggunakan metode analisis data regresi linier berganda dengan SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara persial kontrol diri dan persepsi risiko berpengaruh terhadap keputusan penggunaan Spaylater pada generasi z di Kabupaten Pekalongan. Namun, religiositas tidak mampu memoderasi pengaruh kontrol diri maupun persepsi risiko terhadap keputusan penggunaan Spaylater pada generasi z di Kabupaten Pekalongan. Kata Kunci : Kontrol Diri, Persepsi Risiko, Religiositas, dan Keputusan Penggunaan
24SK2441213.00 | SK EKOS 24.213 KHA p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain