SKRIPSI TADRIS MATEMATIKA
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) Berbantuan Media Ludo Math Terhadap Pemahaman Social Skill Siswa Kelas VIII MTS 45 Wiradesa
Dalam pembelajaran matematika, siswa dituntut untuk memiliki kemampuan dasar seperti pemahaman konsep matematika dan social skill siswa. Namun pada kenyataannya, pembelajaran di MTs 45 Wiradesa masih didominasi oleh model pembelajaran langsung, akibatnya suasana belajar kurang aktif. Hal tersebut dapat membatasi pemahaman konsep matematika dan pengembangan social skill dalam pembelajaran kelompok siswa. Upaya yang dapat dilakukan dengan melakukan variasi model pembelajaran. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah 1) Apakah terdapat pengaruh positif model pembelajaran TGT berbantuan media ludo math terhadap pemahaman konsep matematika siswa kelas VIII MTs 45 Wiradesa? 2) Apakah terdapat pengaruh positif model pembelajaran TGT berbantuan media ludo math terhadap social skill siswa kelas VIII MTs 45 Wiradesa? 3) Apakah terdapat pengaruh positif model pembelajaran kooperatif Teams Games Tournament (TGT) berbantuan media ludo math terhadap pemahaman konsep matematika dan social skill siswa kelas VIII MTs 45 Wiradesa? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian quasi experimental dengan posttest only nonequivalent control grup desain. Responden dalam penelitian ini berjumlah 140 siswa kelas VIII MTs 45 Wiradesa dansampel berjumlah 70 siswa dengan metode purposive sampling. Adapun metode pengumpulan data yang berupa tes uraian sebanyak 5 soal dan angket skala likert dengan rentang 1-4 yang berjumlah 16 pernyataan. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan uji multivariat (MANOVA). Hasil penelitain ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh positif model pembelajaran pembelajaran TGT berbantuan media ludo math terhadap pemahaman konsep matematika siswa dengan nilai F sebesar 11,857 dan tingkat signifikansi sebesar 0,001 < 0,05, terdapat pengaruh positif model pembelajaran TGT berbantuan media ludo math terhadap social skill siswa dengan nilai F sebesar 6,228 dan tingkat signifikansi sebesar 0,015 < 0,05, dan terdapat pengaruh positif model pembelajaran TGT berbantuan media ludo math terhadap pemahaman konsep matematika dan social skill siswa kelas VIII MTs 45 Wiradesa dengan nilai signifikansi sebesar 0,001 < 0,05.
24SK2426089.00 | SK TM 24.089 KHA p | My Library (Lantai 3, R. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain