SKRIPSI PAI
TIDAK TERSAJI: Pengaruh Kegiatan Pembinaan Agama Islam Terhadap Akhlak Mahasiswa STAIN Pekalongan (Studi Atas Peran UKM Lembaga Dakwah Kampus Al-Fattah STAIN Pekalongan)
Pendidikan merupakan salah satu bidang yang sangat penting dalam menata kehidupan manusia. Dalam kehidupan modern, tentu dapat dilihat perubahan - perubahan signifikan dalam tingkah laku masyarakat, dan bisa dikatakan bahwa masyarakat saat ini sedang mengalami dekadensi moral (kemunduran akhlak). Pelaku paling utama dalam permasalahan ini adalah para pemuda yang seharusnya menjadi tulang punggung bangsa dan agama. Bisa jadi, bangsa ini tidak akan mempunyai generasi penerus yang cerdas, beradab, jujur dan dapat dipercaya. Penanaman budi pekerti yang kurang optimal terhadap generasi muda merupakan sumber dari kemunduran tersebut. Disinilah letak urgensi pendidikan akhlak, yaitu dalam merumuskan pendidikan agar selalu berada dalam orientasi yang lebih baik. Dengan ini, nilai-nilai Islam dapat teraktualisasikan dalam pendidikan dan terciptalah masyarakat yang humanis (bermoral).
Penelitian ini mengangkat permasalah tentang bagaimana pengaruh kegiatan pembinaan agama Islam terhadap akhlak mahasiswa STAIN Pekalongan angkatan 2012 yang mengikuti kegiatan tersebut? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar tingkat pengaruh kegiatan pembinaan agama Islam terhadap akhlak mahasiswa STAIN Pekalongan. Kegunaan dari hasil penelitia ini antara lain: Menambah wawasan keilmuan baru dibidang pendidikan akhlak, khususnya dalam hal pembinaan akhlak secara berkala, Adapun kegunaan praktis yaitu harapannya kegiatan pembinaan agama Islam Lembaga Dakwah Kampus {Al-Fattah} STAIN Pekalongan dapat direkomendasikan menjadi program khusus yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa dijurusan tarbiyah selama masih berstatus sebagai mahasiswa STAIN Pekalongan.
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (Field Research). Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, analisis dokumentasi dan kuosioner. Jenis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif. Teknik dalam pengambilan sampel menggunakan sampling peluang (Probability Sampling).
Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dimana dari hasil perhitungan telah didapat ttest = 3.100, pada tingkat signifikansi 5%, Maka = 3.100 ≥ = 2.041, sehingga terdapat pengaruh yang signifikan pembinaan agama Islam terhadap akhlak mahasiswa STAIN Pekalongan angkatan 2012 yang mengikuti kegiatan pembinaan agama Islam di UKM Lembaga Dakwah Kampus STAIN Pekalongan.
10SK101721.00 | SK PAI13.1017 KHA p C.0 | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain