SKRIPSI AKSYA
Pengaruh Struktur Modal Terhadap Profitabilitas Lembaga Keuangan (Studi Kasus BPRS di Jawa Tengah)
Perusahan yang memiliki struktur modal yang baik tentu memiliki nilai dan prospek perusahaan yang bagus berdasarkan pada stabilitas laporan keuangan yang dimiliki perusahaan seperti profitabilitas. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh DAR dan DER terhadap profitabilitas Lembaga keuangan BPRS Di Jawa Tengah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan periode 2021-2023. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah data sekunder dengan menggunakan sampel sebanyak 217 sampel. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Penelitian ini menggunakan metode analisis data linier regresi berganda dengan bantuan software SPSS 26.0 Hasil penelitian ini menunjukan bahwa DAR secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROA perusahaan, DER secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA perusahaan, sedangkan DAR dan DER secara bersama-sama / simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai ROA dari perusahaan.
24SK2443146.00 | SK AKSYA 24.146 AUV p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain