SKRIPSI KPI
Strategi Komunikasi Bawaslu Kabupaten Pekalongan Dalam Mencegah Praktik Politik Uang Di Kota Santri Kabupaten Pekalongan
Praktik politik uang semakin marak terjadi ada saat pemilihan umum di Indonesia. Bawaslu sebagai badan yang mengawasi jalannya pemilihan umum dan yang menangani terkait segala pelanggaran yang mungkin terjadi pada pemilu. Bawaslu tentu memiliki tugas untuk mencegah adanya pelanggaran dalam pemilu salah satunya adalah terkait praktik politik uang di Indonesia. Penulis melakukan penelitian dengan dua rumusan masalah yaitu pertama: bagaimana strategi komunikasi Bawaslu Kabupaten Pekalongan dalam mencegah praktik politik uang di kota santri Kabupaten Pekalongan. Rumusan masalah kedua yaitu: apa saja hambatan strategi komunikasi Bawaslu Kabupaten Pekalongan dalam mencegah praktik politik uang di kota santri Kabupaten Pekalongan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi komunikasi Bawaslu Kabupaten Pekalongan dalam mencegah praktik politik uang di kota santri Kabupaten Pekalongan dan apa saja hambatan strategi komunikasi Bawaslu Kabupaten Pekalongan dalam mencegah praktik politik uang di kota santri Kabupaten Pekalongan. Penulis melakukan penelitian ini dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data dari penelitian ini didapatkan melalui proses observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan strategi komunikasi menggunakan teori milik Onong Uchjana Effendy guna mengetahui adanya strategi komunikasi yang sesuai untuk Bawaslu mencegah praktik politik uang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa adanya strategi komunikasi efektif yang dilakukan oleh Bawaslu Kabupaten Pekalongan dalam mencegah praktik politik uang yakni mengenal khalayak komunikasi, pemilihan penggunaan komunikasi, menetukan metode komunikasi, pengkajian tujuan pesan komunikasi, dan peran komunikator dalam komunikasi. Strategi komunikasi dilakukan dengan memanfaatkan media sosial dan melalui sosialisasi secara tatap muka.
24SK2434071.00 | SK KPI 24.071 VON s | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain