SKRIPSI PGMI
Efektivitas Media Takalintar (Tabel Perkalian Pintar) Terhadap Keteranpilan Berhitung Pada Mata Pelajaran Matematika Kelas III MI Islamiyah Wiroditan Bojong Kabupaten Pekalongan
Penenelitian ini dilatarbelakangi oleh peserta ddik kelas III MI Islamiyah Wiroditan Bojong tidak menguasai perkalian karena dianggap sulit apalagi menghitung operasi perkalian dengan cara bersusun panjang. Selama pembelajaran berlangsung peserta didik malas menghafalkan perkalian dan bosan dengan pembelajaran yang secara konvensional. Berdasarkan permasalahan tersebut diperlukan media yang dapat berpengaruh terhadap keterampilan berhitung yaitu media takalintar. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan keterampilan berhitung di kelas III MI Islamiyah Wiroditan Bojong antara kelas kontrol dengan kelas eksperimen serta untuk mengukur efektivitas sesudah diterapkannya media takalintar terhadap keterampilan berhitung pada mata pelajaran matematika di kelas III MI Islamiyah Wiroditan bojong. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah “pretest–posttest Control Group Design”. Desain penelitian ini digunakan karena penelitian ini menggunakan kelompok kontrol, kelompok eksprimen, dan pengambilan sampel dilakukan secara purposive. Kelompok eksperimen diberi perlakuan (X) yaitu dengan menggunakan media takalintar sedangkan kelompok kontrol tidak diberi perlakuan. Kedua kelompok diberi pretest untuk mengetahui keadaan awal dari kedua kelompok tersebut. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik perlakuan (tes), observasi dan dokumentasi. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini terdiri atas dua kelas, yakni sebagian siswa MI Islamiyah Wiroditan di kelas III A yang terdiri dari 15 siswa dan III B yang terdiri dari 15 siswa sehingga semua berjumlah 30. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa rata-rata post-test kelas kontrol dengan pembelajaran secara konvensional diperoleh nilai rata-rata 63. dan hasil post-test kelompok kontrol diperoleh nilai rata-rata 63,33. dan rata-rata nilai pre-test kelas eksperimen adalah 65,33 sedangkan rata-rata nilai post-test adalah 90,00.Berdasarkan uji mann whitney. Hasil diketahui bahwa asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05 maka Ho ditolak yang artinya dapat dikatakan terdapat perbedaan keterampilan berhititung antara kelas kontrol dengan kelas eksperimen. Dengan demikian media takalintar efektif digunakan untuk keterampilan berhitung pada materi perkalian.
24SK2423032.00 | SK PGMI 24.032 FAT e | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain