SKRIPSI PAI
Implementasi Isi Kandungan Kitab Alala Tanalul 'Ilma Dalam Membentuk Etika Belajar Santri Remaja Di Kelas 1 Ibtida Pondok Pesantren Al-Utsmani Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan
Tujuan pembelajaran di pondok pesantren adalah terbentuknya kepribadian seorang santri yang berakhlakul karimah dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Tujuan tersebut bisa tercapai apabila santri memiliki kesungguhan dan etika belajar yang baik selama proses menuntut ilmu. Salah satu kitab yang berisi etika belajar ialah kitab lālā anālul lmā. Kitab lālā anālul lmā menjadi kurikulum wajib di kelas 1 btida’ Pondok Pesantren Al-Utsmani dikarenakan kitab tersebut kecil, ringkas, dan jelas sehingga dapat memudahkan santri, khususnya santri remaja pemula yang sedang dalam penyesuaian agar ia mampu memahami, menghafalkan, dan mengamalkan kitab tersebut dalam kehidupan sehari-hari di pondok pesantren. Adapun rumusan masalah penelitian ini, yaitu bagaimana isi kandungan kitab lālā anālul lmā? bagaimana etika belajar santri remaja di kelas 1 ibtida’ Pondok Pesantren Al-Utsmani Kajen Pekalongan? Dan bagaimana implementasi pembelajaran kitab lālā anālul lmā dalam membentuk etika belajar santri remaja di kelas 1 btida’ Pondok Pesantren Al-Utsmani Kajen Pekalongan?. Adapun tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan isi kandungan lālā anālul lmā, mendeskripsikan etika belajar santri remaja di kelas 1 ibtida’ Pondok Pesantren AL-Utsmani Kajen Pekalongan, dan mendeskripsikan implementasi pembelajaran kitab lālā anālul lmā dalam membentuk etika belajar santri remaja di kelas 1 btida’ Pondok Pesantren Al-Utsmani Kajen Pekalongan. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Sumber data dalam penelitian ini adalah beberapa referensi yang relevan, pengasuh, guru, pengurus, dan santri remaja kelas 1 ibtida’ Pondok Pesantren Al-Utsmani. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini, yaitu kitab lālā anālul lmā merupakan kitab akhlak yang berisi etika belajar baik kepada guru, ilmu (kitab), maupun orang lain. Setelah mempelajari kitab lālā anālul lmā, santri remaja di kelas 1 ibtida’ telah mampu menerapkan isi kandungannya dalam kehidupan sehari-hari di Pondok Pesantren, serta pembelajaran kitab lālā anālul lmā terdiri dari tiga tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan penutup yang mana semuanya sudah berjalan cukup efektif.
24SK2421285.00 | SK PAI 24.285 FIT i | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain