TESIS PAI
Implementasi Pendidikan Agama Islam Berbasis Multikultural dalam Membina Sikap Nasionalisme Siswa SMK Negeri 2 Subang
Latar belakang penulisan tesis ini adalah beberapa problematika pendidikan agama Islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang mengalami hambatan yang berasal dari eksternal berupa kondisi lingkungan pergaulan antar siswa yang tidak kondusif, kondisi lingkungan pergaulan di tempat tinggal siswa, kondisi keluarga siswa, media edukasi yang kurang memadai, guru di sekolah belum dapat mengenali budaya-budaya lokal dan budaya siswa dengan sempurna, kemampuan guru yang belum merata dalam menyiapkan sarana prasarana yang mendukung, kurikulum sekolah yang tidak mengikat dan memantau kegiatan siswa sepenuhnya. Adapun hambatan yang bersumber dari internal diri siswa sendiri adalah sebagai berikut: pemahaman yang kurang baik, sikap individualitas, rasa malas untuk belajar, tidak memiliki idola yang positif, memiliki sifat kontraproduktif seperti intoleransi, merasa cukup dengan yang telah dimiliki.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana perencanaan implementasi pendidikan agama islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang? Bagaimana pelaksanaan pendidikan agama islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang? Bagaimana evaluasi implementasi pendidikan agama islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis perencanaa pendidikan agama islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang. Untuk menganalisis pelaksanaan pendidikan agama islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang. Untuk menganalisis evaluasi pendidikan agama islam berbasis multikultural dalam membina sikap nasionalisme siswa di SMK Negeri 2 Subang.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, metode observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah Guru mendorong siswa tentang makna hidup multikultural yang dipraktekan pada kehidupan nyata sehingga siswa memiliki perilaku hidup terbuka, menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, mengharigai perbedaaan, menanamkan sikap toleransi, sling membangun kepercayaan satu sama lain sehingga perilaku tersebut melahirkan sikap nasionalisme yang tigggi, nasionalisme itu sendiri bukan terfokus pada perihal ideologi semata akan tetapi lebih mengarah pada pembentukan sikap dan perilaku siswa itu sendiri.
23TS2352099.00 | TS P.PAI 23.099 SAE i | My Library (Lantai 3. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain