SKRIPSI IAT
Living Qur'an di Lembaga Pendidikan Formal Studi Kasus Program Takhasus Tahfidz Islamic Boarding School (IBS) MAN 1 Kota Pekalongan
Penelitian ini mengkaji tentang Program Takhasus Takhasus Tahfidz di pondok pesantren Darul Ulum MAN 1 Pekalongan. Adapun yang menjadi pokok tujuan pembahasan adalah (1) Bagaimana Pelaksanaan Program Takhasu Tahfidz di IBS MAN 1 Pekalongan? (2) Apa makna program Bagi Takhasus Tahfidz IBS MAN 1 Pekalongan? Data yang menjadi rujukan dalam penelitian ini terbagi menjadi dua. Yaitu data primer yang merupakan data yang berupa segala informasi tentang kajian Living Qur’an Program Takhasus Tahfidz di MAN 1 Pekalongan, serta segala data tentang MAN 1 Pekalongan tersebut. Sedangkan data sekunder yang menjadi rujukan adalah berbagai literasi terkait dengan Program Takhasus Tahfidz, pemahaman Program Takhasus Tahfidz dan literasi-literasi yang memiliki keteraitan dengan data sekunder. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian ini yaitu: (1) kegiatan takhasus tah}fiz } di MAN 1 kota pekalongan harapan nya agar para santri berinteraksi dengan Al-Qur’a>n dengan cara membaca dan menghafalkannya dengan baik dan benar menurut aturan dan kaidah yang berlaku, tujuannya untuk meningkatkan hafalan santri Darul Ulum MAN 1 Pekalongan dan menambah pemahaman akan arti dan maknanya. (2) Mengenai makna yang terkandung dalam kegiatan takhasus tah}fidz}, adapun makna yang dimaksud meliputi dua makna tindakan, yakni makna objektif, dan makna ekspresif. Sebagai makna objektifnya, tradisi ini dipandang sebagai suatu kewajiban, sehingga terlihat suatu perubahan pada diri santri yang menjadikan mereka disiplin dan semangat beribadah. kegiatan menghafal Al-Qur’a>n ini merupakan suatu bentuk latihan untuk memperbaiki, membenarkan dan membaguskan bacaan Al-Qur’a>n dan makna ekspresif yang dirasakan para santri dan ustadz ketika mengikuti kegitan t a k h a s u s tah}fiz{ diantaranya bisa melahirkan perilaku baik dalam Al Qur’a>n untuk diamalkan dalam kehidupan sehari-hari diantaranya: hidup menjadi terarah , berakhlakul karimah dan mendapatkan ketenangan batin.
23SK2331077.00 | SK IAT 23.077 JOH l | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain