SKRIPSI BPI
Efektifitas Bimbingan Kelompok Berbasis Agama Islam dalam Meningkatkan Pemahaman Perilaku Seksual Sehat Siswa Kelas XI di SMK Ma'arif NU Kajen
Perilaku seksual mendorong remaja untuk membentuk hubungan yang memberikan rasa aman secara emosional dan kepuasan tersendiri. Berdasarkan hasil wawancara dengan Bu Yanu disebutkan bahwa pemahaman siswa terhadap perilaku seksual sehat masih tergolong rendah. Hal ini terlihat dari banyak siswa yang berpacaran dan berpegangan tangan di sekolah. Perilaku seksual terjadi karena remaja kurang memiliki pemahaman terhadap perilaku seksual. Maka diperlukan upaya untuk dilaksanakannya bimbingan kelompok berbasis Agama Islam. Berdasarkan uraian diatas, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Efektivitas Bimbingan Kelompok Berbasis Agama Islam dalam Meningkatkan Pemahaman Perilaku Seksual Sehat Siswa Kelas XI di SMK Ma’arif NU Kajen”. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana pemahaman perilaku seksual sehat siswa kelas XI di SMK Ma’arif NU Kajen sebelum diberikan bimbingan kelompok berbasis Agama Islam?; (2) Bagaimana pemahaman perilaku seksual sehat siswa kelas XI di SMK Ma’arif NU Kajen setelahdiberikan bimbingan kelompok berbasis Agama Islam?; (3) Bagaimana efektivitas bimbingan kelompok berbasis Agama Islam dalam meningkatkan pemahaman perilaku seksual sehat siswa kelas XI di SMK Ma’arif NU Kajen?. Tujuan dilakukan penelitian untuk efektivitas bimbingan kelompok berbasis Agama Islam dalam meningkatkan pemahaman perilaku seksual sehat siswa kelas XI di SMK Ma’arif NU Kajen. Jenis penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Sedangkan desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pre Experimental Design. dengan bentuk One Group Pretest-Posttest Design. Instrumen penelitian ada dua macam yaitu instrumen panduan perlakuan berupa modul dan instrumen pengumpulan data berupa angket. Sedangkan teknik analisis data menggunakan uji paired sample t test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman perilaku seksual sehat siswa sebelum diberikan treatment berkategori rendah. Sedangkan pamahaman perilaku seksual sehat siswa sesudah diberikan treatment berkategori tinggi. Efektifitas bimbingan kelompok berbasis Agama Islam dalam meningkatkan pemahaman perilaku seksual sehat siswa kelas XI SMK Ma’arif NU Kajen menunjukkan hasil Sig. (2-tailed) = 0,000. Berdasarkan dasar pengambilan keputusan, jika nilai Sig. (2-tailed) = 0,000 > 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima.
23SK2335042.00 | SK BPI 23.042 AKR e | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain