SKRIPSI PBA
Implementasi Metode Eklektik dalam Maharah Kitabah kelas VIII di SMP Salafiyah Kota Pekalongan Tahun 2022
Pembelajaran Bahasa Arab memiliki empat maharah yaitu maharah istima’, maharah kalam, maharah kitabah dan maharah qiro’ah. Maharah Kitabah yaitu Kemampuan mendeskripsikan, mulai dari aspek sederhana seperti menulis perkata hingga aspek yang kompleks yaitu mengarang. Adapun, pembelajaran maharah kitabah di SMP Salafiyah Kota Pekalongan terdapat kendala, yaitu siswa kurang antusias dalam mengikuti pembelajaran, siswa tidak aktif, bosan, jenuh, dll. Hal ini, menyebabkan guru SMP Salafiyah Kota Pekalongan membuat sebuah metode yang bernama metode eklektik. Dimana Metode Eklektik ini merupakan metode yang menguasai kekurangan metode lain. Dengan, adanya metode eklektik yang di implementasikan dalam maharah kitabah siswa dapat aktif atau antusias dalam pembelajaran Bahasa Arab, dan dapat mencapai tujuan dari pembelajaran maharah kitabah sendiri yaitu siswa mampu menulis kata atau kalimat sederhana dalam Bahasa Arab.
Rumusan masalah dalam penelitian ini ialah (1) Bagaimana implementasi metode eklektik dalam mahārah kitābah kelas VIII di SMP Salafiyah Kota Pekalongan? (2) Apa faktor kelebihan dan kekurangan dari implementasi metode eklektik dalam mahārah kitābah kelas VIII di SMP Salafiyah Kota Pekalongan Tahun 2022? Adapun tujuan tujuan penelitian ini antara lain: (1) Untuk mendeskripsikan implementasi metode eklektik dalam mahārah kitābah kelas VIII di SMP Salafiyah Kota Pekalongan Tahun 2022. (2) Untuk mendeskripsikan faktor kelebihan dan kekurangan dari implementasi metode eklektik dalam mahārah kitābah kelas VIII di SMP Salafiyah Kota Pekalongan Tahun 2022.
Dalam penelitian ini, pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan kualitatif dan jenis penelitian lapangan (field research). Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan proses implementasi pembelajaran Bahasa Arab di SMP Salafiyah Kota Pekalongan dimana guru mempersiapkan tiga tahapan yaitu Tahapan Perencanaan (Menyusun RPP, Memperlajari Tujuan Pembelajaran, Mempersiapkan Materi), tahap pelaksanaan (Pembukaan, Inti dan Penutup), dan yang terakhir yaitu tahap Evaluasi. Pada tahap evaluasi ini guru memberikan latihan soal sederhana kepada siswa berupa membuat kalimat sederhana menggunakan Bahasa Arab, dan memberikan evaluasi dengan memberikan tugas berupa kalimat acak yang harus di rangkai agar menjadi kalimat yang baik. Adapun beberapa factor-faktor yang mempengaruhi dalam proses pembelajaran Bahasa Arab di Smp Salafiyah Kota Pekalongan antara lain profesionalisme guru, sarana dan prasarana sekolah, latar belakang siswa yang berbeda, kurangnya minat dan bakat siswa dalam belajar Bahasa Arab.
23SK2322054.00 | SK PBA 23.054 RIZ i | My Library (Lt. 3 Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain