SKRIPSI PAI
Problematika Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur'an Bagi Santri Tingkat Pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan
Kata Kunci: Problematika pembelajaran, BTQ.
Permasalahan dalam dunia pendidikan sekarang yang dapat ditemui adalah berkurangnya minat dalam diri anak dalam mempelajari ilmu, khususnya perihal ilmu Baca Tulis Al-Qur’an, masih ada beberapa orang belum lancar dalam membaca Baca Tulis Al-Qur’an. Pembelajaran Al-Qur’an sendiri tidak bisa disamakan dengan pembelajaran membaca dan menulis di sekolah, karena dalam pembelajaran Al-Qur’an anak belajar huruf dan kata-kata yang tidak di pahami artinya. Santri belajar bahasa, yang mana bahasa itu tidak praktis di gunakan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga mempersulit pembelajaran oleh sebab itu, pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an sulit dilakukan secara mandiri, dimana anak hanya membaca buku tanpa didampingi guru yang memberi arahan tentang pelafalan maupun menulisnya, karena pada hakikatnya huruf hijaiyah memiliki sifat tersendiri dari masing-masing huruf baik dari makhrijul huruf dan penulisannya. Baca Tulis Al-Qur’an merupakan tahap awal dalam memperdalam agama islam. Karena keberhasilan pada tahap ini akan menentukan keberhasilan lebih lanjut lagi dalam mempelajari cabang-cabang keilmuan islam yang lebih luas lagi.
Dalam penelitian ini penulis akan merumuskan masalah yaitu sebagai berikut: 1) Bagaimana pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an bagi santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, 2) Bagaimana problematika pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an bagi santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, 3) Bagaimana solusi mengatasi problematika pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an Bagi Santri Tingkat Pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an bagi santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, untuk mendeskripsikan problematika pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an bagi santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, untuk mendeskripsikan solusi mengatasi problematika pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an bagi santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian adalah santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Teknik dalam pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang bersifat kualitatif yaitu menggunakan reduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukan bahwa Problematika pembelajaran baca tulis al-Qur’an bagi santri tingkat pemula di Pondok Pesantren Al-Utsmani Desa Gejlig Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan, meskipun sebelum pelaksanannya ustadzah merancang perencanaan, pelaksanaan, maupun evaluasi terlebih dahulu, namun yang terjadi dilapangan tidak menjamin bahwa dalam pelaksanaannya akan berjalan sesuai dengan harapan, akan tetapi dalam penelitian ini masih di temukan problematika-problematika yang ada dilapangan meliputi problematika yang dihadapi oleh santri,ustadzah, media dan metode. Oleh karena itu ustadzah perlu memecahkan masalah dengan memberikan motivasi, pembiasaan membaca al-Qur’an, ustadzah kreatif dan inovatif, melakukan rancangan pelaksanaan pembelajaran.
DAFTAR PUSTAKA :
Abdilah, Fajar dkk. 2021. “Problem Dan Model Pembelajaran Membaca Al-Qur’an Anak Usia Dini Masa Pandemi di Kabupaten Jember”. jurnal Al-riwayah, Vol 13, No.1.
Aunurrahman. 2010. “Belajar dan Pembelajaran”. Bandung: Alfabeta.
Arianti. 2018. ”Peranan Guru Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa”, Jurnal Pendidikan volume 12. SMA Negri 14 Bone, Sulawesi Selatan.
Arikunto, Suharsimi. 2010. “Metode Penelitian Pendekatan Praktis”. Jakarta: Bumi Aksara.
Bisri, Cik Hasan. 2001. “Penuntun Penyusun Dan Penulisan Skripsi. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Desmita. 2014. “Psikologi Perkembangan peserta didik”. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Gafur, Abd. 2012. “Kajian Metode Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an dalam Perspektif Multiple Intelegences”. jurnal ilmiah madrasah, vol.5 No. 1.
Ghory, M. Djunaidi. Fauzan Almansur.2012. “Metode Penelitian Kualitatif”. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.
Haidar, Salim. 2019. “Penelitian Pendidikan: Metode, Pendekatan, dan Jenis Cet 1”. Jakarta: Kencana.
Hidayat, Sholeh. 2015. “pengembangan kurikulum 2013”. Bandung; PT Remaja Rosda Karya.
Hidayatullah,Muhammad Syarif. 2018. “Problematika Pembelajaran Baca Tulis Qur’an (BTA) Pada Anak Berkebutuhan Khusus (Tunanetra) Di Madrasah Ibtidaiyah Luar Biasa (MILB) YKTM Budi Asih Semarang”. Skripsi. Semarang: Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Indriyani, Rizky Agustin. 2019. “Probelamtika Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an Di Madrasah Aliyah Negeri 2 Banyumas”. Skripsi. purwokerto: institut agama islam negeri purwokerto.
Jamaris, Martini. 2015. “kesulitan belajar perspektif, asesmen, dan penanggulangannya”. Bogor: Ghalia Indonesia.
Jannah, S Fathiyatul. 2021 “Problematika Pembelajaran Al-Qur’an dan Upaya Pemecahannya di SMP Muslimin 5 Ciburu Bandung”. jurnal pendidikan dan pemikiran islam, vol.12,No2.
Khodijah. 2013. “ Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an Di Mts Negeri Parung”. Skripsi. Jakarta: Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta.
Kurnaedi, Abu Ya’la. 2013. “Tajwid Lengkap Asy-Syafi’I”. Jakarta: Pustaka imam asy-syafi’i.
Lestari, Rohmi. 2016 . “Strategi mengatasi kesulitan belajar membaca al-Qur’an dengan metode active learning pada kelas VIII di Smp Muhammadiyah 5 Surakarta”. Skripsi pendidikan agama islam. Surakarta : Universitas Muhammadiyyah Surakarta.
Madjid, Nurcholis. 2002. “ModernisasiPesantren”.Jakarta:Ciputat Press.
Mamik. 2015. ”Metodologi Kualitatif”.Jawa Timur: Zifztzmz Publisher.
Mardawani. 2020. “Praktis Penelitian Kualitatif Teori Dasar dan Analisis Data dalam Perspektif Kualitatif”. Yogyakarta: CV Budi Utama.
Nata, Abudin. 2011. “Perspektif Islam Tentang Strategi Pembelajaran”. Jakarta: Kencana.
Nash, Muhammad Musa. 2014. “Wasiat Rasul Kepada Pembaca dan Pengahfal Al-Qur’an, Terjemah Jabir Al-Bassam”. Sukoharjo: Al-Qowam.
Ngalimun. 2017. “Kapita Selekta Pendidikan Dan Bimbingan”. Yogyakarta: Prama Ilmu.
Nurfuadi. 2012. “ Profesionalisme Guru”. Purwokerto: STAIN Press
Praswoto, Andi. 2016. “Metode Penelitiam Kualitatif Dalam Perspektif Rancangan Penelitian”. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.
Rahmawati, Putri Nur. “Kreativitas dan Inovasi Guru dalam Pembuatan Materi Guru Pada Masa Pandemi”. Jurnal Administrasi Pendidikan, Vol. 28, No.1.
Riyana, Cepy. 2012. “Media Pembelajaran”. Jakarta: KEMENAG RI.
Robertien, Yuyus. 2019. ”Bias Karya Guru”. Surakarta, cv oase group.
Rohmad, Ali. 2009. “Kapita Selekta Pendidikan”. Yogyakarta: Teras.
Rohmah, Noer. 2012. “psikologi pendidikan”. Yogyakarta: Teras.
Sanjaya, Wina. 2012. “Media Komunikasi Pembelajaran”. Jakarta: Prenada Media Group.
S, Al-Qathan M. 2006. ”Pengantar Studi Al-Qur’an”. Jakarta:Pustaka Al-Kautsar.
Setiawan, M. Andi. 2017. “Belajar dan Pembelajaran”. Ponorogo: Uwais Inspirasi Indonesia.
Siregar, Yasir Rahman. 2019. “Problematika Pembelajaran Membaca Al-Qur’an Di Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Pinangsori Kabupaten Tapanuli Tengah”. Skripsi. Padangsidimpuan: Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan.
Siyoto, Sandu dkk. 2015,.“Dasar Metodologi Penelitian”. Yogyakarta: Literasi Media Pulishing.
Suardi, Ismail. Wekke dkk.2019. “Metode Penelitian Sosial”. Yogyakarta: CV Adi Karya Mandiri.
Susiana. 2017. “ Problematika Pembelajaran PAI Di SMK 1 Turen”. Jurnal Al-Thariqa. Vol. 2. No.1.
Suvriadi dkk. 2021. “Konsep Strategi Pembelajaran”. Medan, Yayasan kita menulis.
Syah, Muhibbin. 2013. “ Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru”. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset.
Tim Penyusun. 2007. “Metode Tartil”. Purwokerto: LPP Al-Irsyad Al-Islamiyyah.
Umrati dkk, 2020. “Analisis Data Kualitatif Teori Konsep Dalam Penelitian Pendidikan”. Makassar: Sekolah Tinggi Theologia Jaffray.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru Dan Dosen. 2015. Yogyakarta: pustaka mahardika.
Wahyudin dkk. 2017. “Perencanaan Pembelajaran : Pengertian, Tujuan, dan Prosedur”. Jurnal Ittihad, Vol.1, No.2. Sumatera : UIN Sumatera Utara Medan.
Wati, Reni Panca. 2017. “Penerapan Metode Tilawati Dalam Pembelajaran Membaca Al-Qura’an di TPQ Baitul Hikmah Purwokerto Wetan Kecamatan Purwokerto Timur Kabupaten Banyumas”. Skripsi. Pendidikan Agama Islam. purwokerto: skripsi IAIN purwokerto.
23SK2321253.00 | SK PAI 23.253 ITA p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain