SKRIPSI TADRIS MATEMATIKA
Efektivitas Model Pembelajaran Problem Based Learning Dengan Menggunakan Scientific Approach Terhadap Hasil Belajar Matematika Materi Statistika Siswa Kelas XII MA Darunnajat Brebes
MA Darunnajat adalah salah satu sekolah menengah atas yang mengajarkan pembelajaran materi matematika pada semua jurusan. Model pembelajaran konvensional adalah model yang digunakan di MA Darunnajat. Model pembelajaran langsung ini masih terfokus pada guru, dan guru menempatkan dirinya sebagai sumber informasi (teacher centered) dengan tidak mengikutsertakan peserta dalam membangun pengetahuanya. Peserta didik hanya diam-diam mengingat materi, dan juga ada beberapa peserta tidak memperhatikan gurunya dan berbincang-bincang dengan teman-temannya. Proses pembelajaran yang demikian berakibat siswa menjadi pasif karena kegiatan kurang tersaji dengan baik terutama aktivitas belajar peserta didik dalam pemecahan masalah, selain itu guru tidak dapat mengamati aktivitas belajar siswa selama proses pembelajaran secara maksimal dan mempengaruhi efektivitas hasil belajar peserta didik. Oleh karena itu peneliti ingin menerakan model pembelerajaran problem based learning dengan menggunakan scientific approach agar peserta didik bisa aktif didalam pembelajaran dan pembeajaran bisa maksimal dan akan mencapai efektif dalam hasil belajar siswa.
Rumusan masalah penelitian ini melihat bagaimana penerapan, hasil belajar, efektivitas model pembelajaran Problem Based Learning dengan menggunakan Scientific Approach terhadap hasil belajar siswa pada materi statistika kelas XII MA Darunnajat Brebes. Tujuan penelitian untuk mengetahui penerapan, hasil belajar, efektivitas model pembelajaran Problem Based Learning dengan menggunakan Scientific Approach terhadap hasil belajar siswa pada materi statistika kelas XII MA Darunnajat Brebes.
Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Exsperiment (eksperimen semu) dengan pendekatan kuantitatif. Desain yang digunakan adalah Pre-test – Post-test Control Group design. Serta analisis data yang digunakan analisis deskriptif, uji normalitas, uji homogenitas dan independent sample t-test untuk menguji hipotesis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelas eksperimen memiliki rata-rata nilai lebih tinggi dibanding kelas kontrol. Berdasarkan uji-t di dapat nilai signifikansi 0,028< 0,05 yang berarti H_a diterima dan H_0 ditolak. Maka dapat dikatakan terdapat perbedaan hasil belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Oleh karena terdapat perbedaan hasil belajar tersebut, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Problem Based Learning dengan menggunakan Scientific Approach efektif terhadap hasil belajar matematika siswa.
23SK2326117.00 | SK TM 23.117 MAN e | My Library (Lt. 3 Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain