SKRIPSI KPI
Pola Komunikasi Dosen dan Mahasiswa dalam Bimbingan Skripsi Selama Masa Pandemi Covid-19 di Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam IAIN Pekalongan
Pada era pandemi covid-19 bimbingan skripsi dilakukan secara online, dengan menggunakan media komunikasi melalui WhatsApp atau melalui zoom. Mahasiswa akan menyerahkan file skripsi dengan mengirimkan file skripsi menggunakan WhatsApp dan kemudian dosen pembimbing akan memberikan saran dengan mengirimkan pesan via chat WhatsApp. Pola komunikasi yang digunakan dalam bimbingan online adalah pola komunikasi sekunder. Pada pola komunikasi sekunder penyampaian pesan oleh seseorang kepada orang lain dengan menggunakan alat atau sarana sebagai media kedua setelah memakai lambang sebagai media pertama. Pola komunikasi terdiri atas dua pola, yaitu pola komunikasi primer dan pola komunikasi sekunder. Pada pola komunikasi primer penyampaian pikiran atau perasaan seseorang kepada orang lain menggunakan symbol sebagai media. Sedangkan pada pola komunikasi sekunder penyampaian pesan dilakukan dengan menggunakan alat atau sarana sebagai media kedua. Media bimbingan online yang digunakan saat bimbingan skripsi dengan menggunakan meida bantu seperti Whatsapp dan zoom. Dosen pembimbing akan membuat grup bimbingan dan menambahkan peserta bimbingan. Kemudian bimbingan akan dilakukan secara online dengan mengirimkan file skripsi di grup bimbingan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan bimbingan sksripsi yang dilakukan dosen pembimbing dengan mahasiswa selama pandemi covid 19. Selain itu untuk mengetahui pola komunikasi antara dosen pembimbing dengan mahasiswa. Pola komunikasi yang dilakukan antara dosen dan mahasiswa melalui proses komunikasi. Pola komunikasi yang terjadi selama proses bimbingan skripsi adalah pola komunikasi dua arah yaitu mahasiswa sebagai komunikator dan dosen pembimbing sebagai komunikan.
23SK2334007.00 | SK KPI 23.007 DEW p | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain