SKRIPSI PAI
Impelementasi Metode Talaqqi Dalam Pembelajaran Tahfidz Al-Qur'an Kelas VII di MTS Salafiyah Jenggot Pekalongan
Kata Kunci : Metode Talaqqi, Pembelajaran Tahfidz
Salah satu sekolah di kota Pekalongan yang menerapkan program pembelajaran tahfidz Al-Qur’an adalah MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan, dalam proses pembelajarannya guru tahfidz dalam membantu siswa untuk menghafal Al-Qur’an menggunakan strategi yang baik, yang berpengaruh pada kualitas dan kuantitas hafalan Al-Qur’an siswa yaitu dengan menggunakan metode talaqqi. Berbeda dengan metode pembelajaran tahfidz di sekolah pada umumnya, penggunaan metode talaqqi merupakan bagian penting dalam pembelajaran tahfidz Al-Qur’an, karena ada bagian yang tidak bisa dimiliki oleh metode-metode pengajaran lainnya seperti saling mengerti antara guru tahfidz dengan siswa dan juga metode ini terbukti paling lengkap dalam mengajarkan bacaan Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai dengan kaidah makhorijul huruf dan tajwid yang benar.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “(1) Bagaimana implementasi metode talaqqi dalam pembelajaran tahfidz Al-Quran siswa kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan ? (2) Apa saja problematika yang dihadapi guru tahfidz dalam mengimplementasikan metode talaqqi pada pembelajaran tahfidz Al-Quran siswa kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan ? (3) Apa saja upaya solusi penyelesaian problematika yang dilakukan guru tahfidz dalam mengimplementasikan metode talaqqi pada pembelajaran tahfidz Al-Quran siswa kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan ?” Tujuan dari penelitian ini adalah: “(1) Untuk mendeskripsikan implementasi metode talaqqi dalam pembelajaran tahfidz Al-Quran siswa kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. (2) Untuk memaparkan problematika yang dihadapi guru tahfidz dalam mengimplementasikan metode talaqqi pada pembelajaran tahfidz Al-Quran siswa kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. (3) Untuk memaparkan upaya solusi penyelesaian problematika yang dilakukan guru tahfidz dalam mengimplementasikan metode talaqqi pada pembelajaran tahfidz Al-Quran siswa kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan.” Kegunaan Penelitian ini yaitu: “(1) Sebagai bahan panduan atau referensi serta menambah wawasan dalam pengembangan metode talaqqi pembelajaran tahfidz Al-Quran. (2) Sebagai sumbangan pemikiran dalam dunia pendidikan pada umumnya dan pada pendidikan Islam pada khususnya.”
Jenis penelitian pada penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah obsevasi, wawancara, dan dokumentasi.Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data kualitatif model Miles dan Huberman.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa tahapan implementasi metode talaqqi yaitu tahapan perencanaan dan tahap pelaksanaan yang mencakup strategi 5 M (menerangkan, mencontohkan, menirukan, menyimak, dan mengevaluasi). Problematika yang dihadapi yaitu anak yang takut menghafal dan minimnya kemampuan membaca Al-Quran siswa lulusan Sekolah Dasar Negeri. Solusi dari problematika yaitu dengan guru memberikan motivasi kepada siswanya dan memberikan bimbingan khusus kepada siswa yang masih memiliki kemampuan membaca Al-Quran yang rendah.
DAFTAR PUSTAKA :
Agung, Ferdinan. 2018. “Pelaksanaan Program Tahfidz Al-Quran (Studi Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Gombora Sulawesi Selatan)”. Sulawesi Selatan: Jurnal Pendidikan Agama Islam, Vol. 3, No. 1.
Arikunto, Suharsimi. 1998. Prosedur Penelitian Bidang Sosial. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.
Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik,. Jakarta: Rineka Cipta.
Aziz Abdur Rauf, Abdul. 2009. Andapun Bisa Menjadi Hafidz Alquran. Jakarta: Markaz Alquran.
Chusnul Chotimah, Fitriani. 2018. “ Metode Pembelajaran Tahfidzul AlQur’an di Pondok Pesantren Hufaadzil Qur’an Fadlullah Kuripan Kidul Kesugihan Cilacap”, Skripsi Sarjana Pendidikan. Purwokerto: IAIN Purwokerto
Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia, 2005. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
Eliswatin Khasanah, Siti. 2009. ”Implementasi Hifzul Qur’an Menggunakan Metode Talaqqi di Jam’iyyatul Huffazh Mahasiswa Surabaya (JHMS)”. Skripsi Sarjana Pendidikan . Surabaya: IAIN Sunan Ampel.
Ghofar, Abdul. 2019. Guru Tahfidz Al Qur’an MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan, 17 Juli 2019.
Ghofar, Abdul. 2022. Pendidik Tahfidz Al-Quran kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. Pekalongan 13 April 2022
Hardiyansyah, Haris. 2011. Metodologi Penelitian Kualitatif. Jakarta: Salemba Hukmanika.
Juarsih, Cicih. 2014. Kegiatan Pembelajaran Yang Mendidik. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Jurusan Ushuluddin dan Dakwah BKI, 2015. Pedoman Penulisan Skripsi, Pekalongan: STAIN Press.
LH, 2022. Siswa Kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. Pekalongan, 14 April 2022.
Mahmudah, 2016. “Analisis Pengaruh Hafalan Al-Quran Terhadap Prestasi Belajar Siswa Di MA Al-Amiyyah Blokagung Banyuwangi” . Banyuwangi: Jurnal Darussalam:Jurnal Pendidikan, Komunikasi dan Pemikiran Hukum Islam, VolVIII , No.1:69-83
Mahmudah. 2016. ”Analisis Pengaruh Hafalan Al-Quran Terhadap Prestasi Belajar Siswa Di MA Al-Amriyyah Blokagung Banyuwangi” . Banyuwangi: Jurnal Darussalam: Jurnal Pendidikan, Komunikasi dan Pemikiran Hukum Islam, Vol. VII, No. 1:69-83.
Majid, Abdul. 2013. Praktikum Qira’at: Keanehan Bacaan Alquran Qira’at Ashim dari Hafazh. Jakarta: amzah.
Mamang Sangadji, Etta dan Sopiah, 2010. Metodologi Penelitian Pendekatan Praktis dalam Penelitian. Yogyakarta: Andi Offset.
Munawwir, 1997. Kamus Arab-Indonesia. Surabaya: Pustaka Progresif.
Mustaqim, Zainal. 2019. Strategi dan Metode Pembelajaran. Pekalongan: Stain Pekalongan
Nazir, Moh. 2005. Metode Penelitia. Bogor: Ghalia Indonesia
Nur Amaliyah, Indah. 2018. “Pembelajaran Tahfidz Al-Quran Dengan Metode Talaqqi (Studi Kasus di Madrasah Ibtidaiyyah Asih Putera Kota Cimahi)”. Bandung: Jurnal Pendidikan Agama Islam, Vol. 4, No. 2.
Nurkarima, Rima. 2015. “Analisis Pengelolaan Pembelajaran Tahsin dan Tahfidz Al-Quran dengan Metode Talaqqi di Kelas VIII SMPIT Cordova Rancaekek Bandung”. Bandung: Jurnal Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Bandung.
Nurul Fiqri, Ahmadin. 2011. Pengaruh Peran Orang Tua, Guru, Motivasi Belajar, Metode, Sarana dan Prasarana Terhadap Prestasi Hafalan Alquran. Journal of management Vol.1 No. 2.
Qosim, Amjad. 2009. Hafal Alquran dalam Sebulan. Solo: Qiblati Press.
Riyadh, Sa’ad. 2008. Agar Anak Mencintai Al-Quran. Jakarta: Pustaka Al Kautsar
Salafudin. 2018. Ngaji Metal Metode Talqin,.Jakarta: Wali Pustaka.
Sanjaya, Wina. 2008. Perencanaan dan Desain Sistem Pembelajaran. Jakarta: Prenada Media Group.
SM,2022. Siswa Kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. Pekalongan, 14 April 2022.
Sugiono, 2014. Metodologi Penelitian kuantitatif, kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Sugiono, 2016. Metode Penelitian Pendidikan, Bandung: Alfabeta.
Susianti, Cucu. 2016. “Evektifitas Metode Talaqqi Dalam Meningkatakan Kemampuan Menghafal Al-Quran Anak Usia Dini” .Bandung: Jurnal Pendidikan Agama Islam, Vol. 2, No. 1.
Syah, Muhibbin. 2010. Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Syaodih Sukmadinata, Nana. 2006. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
UA, 2022. Siswa Kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. Pekalongan, 14 April 2022.
VN, 2022. Siswa Kelas VII di MTs Salafiyah Jenggot Pekalongan. Pekalongan 14 April 2022.
Wijaya Al Hafidz, Ahsin. 2009. Bimbingan Praktis Menghafal Al-Quran. Jakarta : Amzah.
Wijaya Al-Hafidz, Ahsin. 2009. Bimbingan Praktis Menghafal Al-Quran, Jakarta: Bumi Aksara.
Zuhairini, 1993. Metodologi Pendidikan Agama. Solo: Ramadhani.
23SK2321067.00 | SK PAI 23.067 NAI i | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain