SKRIPSI TADRIS MATEMATIKA
Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Realistic Mathematics Education (RME) Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Metematis Pada Materi Himpunan Kelas VII SMP Islam YMI Wonopringgo
Lembar Kerja Siswa (LKS) berperan penting dalam meningkatkan kualitas
pembelajaran. Penyusunan LKS yang tepat dan sesuai kurikulum diharapkan
dapat mencapai tujuan pembelajaran, sehingga kegiatan pengembangan LKS
sangat diperlukan dalam pembelajaran.
Rumusan masalah dalam penelitian ini meliputi, bagaimana
pengembangan LKS dan apakah LKS yang dikembangkan memenuhi kriteria
valid, praktis dan efektif. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar
berupa LKS berbasis Realistic Mathematics Education (RME) pada materi
himpunan yang memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif serta dapat
meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa. Kegunaan penelitian ini ialah
sebagai bahan ajar alternatif dalam proses pembelajaran di kelas untuk mendorong
siswa menjadi lebih aktif, mandiri dan dapat meningkatkan pemahaman konsep
matematis siswa.
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and
Development) dengan menggunakan model ADDIE yakni tahap analysis, design,
development, implementation, evaluation. Tim validator terdiri dari ahli materi,
ahli media, dan ahli bahasa. Keefektifan lembar kerja siswa diimplementasikan
pada 30 siswa kelas VII D SMP Islam YMI Wonopringgo. Instrumen penelitian
ini adalah angket dan test.
23SK2326038.00 | SK TM 23.038 KHO p | My Library (Lantai 3. Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain