SKRIPSI EKOS
Pengaruh Kepercayaan, Lingkungan Sosial, Pendapatan Dan Efikasi Keuangan Terhadap Minat Menabung di Lembaga Keuangan Syariah (Studi Kasus : Masyarakat di Desa Jatirejo Ampelgading Pemalang)
Lembaga keuangan adalah seluruh perusahaan yang bergerak dibidang keuangan untuk membiayai investasi industri dengan cara melaksanakan penghimpunan serta penyaluran dana kepada masyarakat. Dimana lembaga keuangan memiliki peran yang sangat strategis, yaitu sebagai urat nadi perekonomian. Lembaga keuangan dibagi menjadi dua macam, yaitu konvensional dan syariah. Namun, tidak sedikit masyarakat yang berpendapat bahwa menabung di lembaga keuanga syariah dan konvensional sama saja. Di Kabupaten Pemalang lembaga keuangan konvensional menduduki tingkat tertinggi dibanding lembaga keuangan syariah jika dilihat dari jumlah lembaganya. Rendahnya jumlah lembaga keuangan syariah di kabupaten Pemalang ini tentunya menjadi salah satu faktor dari kurang minatnya masyarakat menabung dalam lembaga keuangan syariah. Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepercayaan, lingkungan sosial, pendapatan dan efikasi keuangan terhadap minat menabung di lembaga keuangan syariah (Studi Kasus : Masyarakat di Desa Jatirejo Ampelgading Pemalang).
Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner dengan menggunakan sampel sebanyak 100 responden. Teknik pengambilan sampel adalah probability sampling dengan metode simple random sampling. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda dan data diolah dengan software SPSS versi 20.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial lingkungan sosial dan efikasi berpengaruh signifikan terhadap minat menabung di lembaga keuangan syariah, sedangkan kepercayaan dan pendapatan tidak berpengaruh signifikan terhadap minat menabung di lembaga keuangan syariah. Selanjutnya secara simultan kepercayaan, lingkungan sosial, pendapatan, dan efikasi keuangan berpengaruh terhadap minat menabung di lembaga keuangan syariah.
Kata kunci : Kepercayaan, Lingkungan Sosial, Pendapatan, Efikasi Keuangan, Minat, dan Lembaga Keuangan Syariah
23SK2341065.00 | SK EKOS 23.065 IND p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain