SKRIPSI EKOS
Peranan Konfeksi Dalam Meningkatkan Perekonomian Masyarakat di Desa Getas Kecamatan Wonopringgo Kabupaten Pekalongan
Permasalahan ekonomi yang terjadi seperti pengangguran dan juga tingkat kemiskinan yang masih tinggi di Desa, diharapkan dengan adanya industri kecil seperti konfeksi di desa Getas mampu membuka lapangan pekerjaaan di pedesaan. Dengan berkembangnya industri di pedesaan diharapkan dapat mengurangi laju urbanisasi penduduk desa ke kota. Dapat dilihat dari partisipasinya dalam menyediakan lapangan pekerjaan, pelatihan tenaga kerja, serta meningkatkan pendapatan, dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat di Desa Getas. Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Peranan Konfeksi Dalam Meningkatkan Perekonomian Masyarakat Di Desa Getas Kecamatan Wonopringgo Kabupaten Pekalongan”.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan serta menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik purposive sampling digunakan untuk menentukan subjek penelitian. pengumpulan data dalam penelitian ini dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan di penelitian ini yaitu teknik analisis deskriptif kualitatif melalui proses reduksi data, display data, dan verifikasi data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari permasalahan yang ada bisa disimpulkan bahwa Industri Konfeksi memegang peranan yang penting dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Dilihat bahwa konfeksi di desa Getas berperan positif dalam membantu perekonomian masyarakat, selain memperoleh keuntungan dapat menciptakan lapangan kerja sehingga mengurangi pengangguran, serta memberikan pelatihan kepada masyarakat sekitar yang ingin bekerja di konfeksi. Pendapatan yang dihasilkan dari bekerja di konfeksi mampu membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti kebutuhan sandang, pangan, biaya pendidikan anak. Walaupun industri konfeksi ini mempunyai peran dalam perekonomian tetapi untuk mempertahankan industri ini maka pelatihan tenaga kerja harus terus dilakukan melihat sumber daya manusia di desa Getas yang kurang memadai, serta pemilik industri konfeksi harus bisa mengimbangi dan mengantisipasi persaingan dengan sesalu memantau perkembangan pasar.
Kata Kunci: Peranan Konfeksi, meningkatkan perekonomian, Perekonomian masyarakat
23SK2341044.00 | SK EKOS 23.044 KHO p | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain