SKRIPSI HES
Analisis Akad Ijarah dalam Praktik Pemberian Upah Karyawan pada Industri Rumahan SNA Celana di Desa Samong Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang
Kata Kunci: Industri Rumahan, Upah, Hukum Islam.
Pada industri rumahan SNA celana ada kesenjangan tentang waktu pemberian upah, bahwa sistem pembayaran upah akan diberikan satu minggu sekali, akan tetapi seringkali mengalami keterlambatan dari waktu yang disepakati. Dengan alasan bahwa proses penjualan tidak berjalan lancar, seharusnya itu tidak bisa dijadikan alasan karena para pekerja sudah melakukan kewajibannya dan sudah waktunya mendapatkan haknya.
Penelitian ini mengkaji tentang praktik pemberian upah pada industri rumahan SNA celana dan tinjauan hukum Islam terhadap praktik pemberian upah karyawan pada industri rumahan SNA celana tersebut. Dengan tujuan mengetahui praktik pemberian upah pada industri rumahan SNA celana dan tinjauan hukum Islam terhadap praktik pemberian upah karyawan pada industri rumahan tersebut yang berlokasi di Desa Samong Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang. Adapun kegunaan penelitian ini sebagai penuntun dan sumber informasi pemilik usaha dan masyarakat dalam pemberian upah sesuai hukum Islam serta sebagai referensi untuk penulisan karya ilmiah yang sejenis.
Jenis penelitian menggunakan jenis penelitian lapangan. Pendekatan yang digunakan deskriptif kualitatif, sumber data primer adalah pemilik usaha dan karyawan di industri rumahan SNA celana di Desa Samong Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang. Data sekunder yang digunakan dari buku, jurnal, internet dan e-book. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan deskriptif analisis.
Kesimpulan penelitian ini industri rumaham SNA celana menggunakan sistem pengupahan borongan berdasarkan satuan hasil yang diperoleh dikalikan dengan tingkat upah yang telah ditentukan. Jika dilihat dari landasan hukum Islam maka praktik pemberian upah tersebut tidak sesuai karena industri rumahan SNA celana memberi upah hanya setengah dari yang harus diterima dan kekurangannya akan diberikan menjelang hari raya Idul Fitri.
22SK2212065.00 | SK HES 22.065 TAU a | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain