SKRIPSI PGMI
Analisis Nilai Moral pada Buku The Awakened Family Karya Shef Ali Tsabary,Ph.D dan Relevansinya dengan Pola Asuh Anak
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa dalam buku The Awakened Family Karya Shefali Tsabary, Ph.D terdapat beberapa bentuk pesan nilai-nilai moral dengan cara pembacaan Conten Analisis (Analisis Konten). Dalam upaya mewujudkan karakter yang baik atau moral yang baik perlu adanya pemahaman beberapa tahapan, mulai dari tahapan pertama adalah kesadaran moral yaitu menyadari pentingnya bermoral serta kebutuhan pribadi orang tua atas pengetahuan tentang moral, tahapan kedua adalah mengetahui nilai-nilai moral, kemudian tahapan ketiga ialah pengambilan perspektif yaitu orang tua harus memiliki kemampuan untuk mengambil sudut pandang orang lain. Tahapan keempat adalah penalaran moral, aspek ini berfungsi untuk memahami makna sebagai orang yang
bermoral dan mengapa individu harus bermoral. Serta tahapan yang terakhir adalah membuat keputusan memahami diri sendiri. Dengan kita bisa memahami aspek–aspek dalam mewujudkan karakter yang baik atau moral yang baik maka akan terwujud pola asuh anak sebagai berikut : 1) Otoritatif, orang tua otoritatif lebih flexibel; mereka mengendalikan dan menggunakan kontrol, tetapi mereka juga menerima dan responsif. 2)Otoritarian, Orang tua memaksakan banyak peraturan, mengharapkan kepatuhan yang ketat, jarang menjelaskan mengapa anak harus memenuhi peraturan-peraturan tersebut, dan biasanya mengandalkan taktik kekuasaan seperti hukuman fisik untuk memenuhi kebutuhannya. 3) Permisif, Orang tua permisif membuat beberapa pengendalian pada anak-anak untuk berperilaku matang, mendorong anak untuk mengekspresikan perasaan dan dorongan mereka dan jarang menggunakan kontrol pada perilaku mereka. 4) Uninvolved, Secara relatif tidak melibatkan diri pada pengasuhan anak dan tidak terlalu peduli pada anak-anak
22SK2223109.00 | SK PGMI 22.109 NAH a | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain