SKRIPSI PAI
Keteladanan Orang Tua Hasil Pernikahan Usia Dini Dalam Mengembangkan Perilaku Bertanggungjawab Kepada Anak di Desa Jajarwayang Kecamatan Bojong Kabupaten Pekalongan
Kata Kunci: Keteladanan, Pernikahan Usia Dini, Sikap Tanggung Jawab
Pernikahan usia dini adalah pernikahan di bawah umur, di desa Jajarwayang jumlah keluarga yang termasuk dalam pernikahan dini berjumlah 3-4 keluarga. Hal tersebut dikarenakan oleh beberapa faktor seperti ekonomi, hamil di luar nikah, pendidikan, dan paksaan orangtua. Keluarga pernikahan usia dini berusaha memberi pendidikan yang sama seperti keluarga pada umumnya dengan menanamkan sikap tanggung jawab kepada anak dengan cara keteladanan.
Adapun rumusan masalah penelitian ini, yaitu Bagaimana kondisi keluarga pernikahan usia dini di desa Jajarwayang? Bagaimana keteladanan orangtua hasil pernikahan usia dini kepada anak dalam menanamkan sikap tanggung jawab di desa Jajarwayang?. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi keluarga pernikahan usia dini di desa Jajarwayang, dan untuk mengetahui keteladanan orangtua hasil pernikahan usia dini dalam menanamkan sikap tanggung jawab kepada anak di desa Jajarwayang.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan. Sumber data dalam penelitian ini adalah aggota keluarga hasil pernikahan usia dini di desa Jajarwayang Bojong. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini, yaitu kondisi keluarga hasil pernikahan usia dini di desa Jajarwayang ada yang sudah stabil dan ada yang belum stabil, keadaan yang sudah stabil yakni sudah memiliki rumah sendiri, pekerjaan yang mapan, dan dalam mendidik anak sudah tidak dibantu oleh campur tangan orangtua, ada juga yang kurang stabil dikarenakan belum memiliki penghasilan yang mapan, sering terjadinya perbedaan pendapat, dan dalam mengasuh anak masih perlu bantuan dari orangtua. Keteladanan dalam menanamkan sikap bertanggung jawab kepada anak pada keluarga hasil pernikahan usia dini di desa Jajarwayang mayoritas sudah berhasil dalam menanamkan sikap tanggung jawab kepada anak seperti melakukan shalat tanpa disuruh, dapat membereskan mainan sendiri, dapat membuang sampah ditempatnya, dapat membantu orangtua dalam membereskan rumah, dan mengerjakan tugas. Keluarga hasil pernikahan usia dini dalam mendidik anak memiliki beberapa hambatan seperti dari segi ekonomi yang kurang stabil, perbedaan pendapat dan sulit membagi waktu bagi si ibu dalam mengasuh.
22SK2221079.00 | SK PAI 22.079 ARI k | My Library (Lantai.3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain