SKRIPSI PBA
Analisis Bahan Ajar " Buku Bahasa Arab Kelas VII Madrasah Tsanawiyah" Tim Penyusun MGMP Bahasa Arab Kabupaten Pekalongan Cetakan Tahun 2021 dalam Perspektif Teori Mackey
Penelitian ini bermula dari penulis menemukan buku bahasa Arab kelasa
VII Madrasah Tsanawiyah pada saat melaksanakan praktik mengajar di Madrasah
Tsanawiyah Salafiyah Syafi’iyah Proto Kedungwuni. Buku tersebut sebagai
bahan ajar yang digunakan guru dan siswa MTs kelas VII sebagai penunjang
terlaksananya pembelajaran bahasa Arab di kelas. Namun dalam kenyataannya,
buku yang digunakan terdapat kesalahan dalam penulisan, dan gambar yang tidak
berwarna.
Rumusan Masalah dari penelitian ini, pertama, bagaimana analisis bahan
ajar “buku bahasa Arab kelas VII Madrasah Tsanawiyah” tim penyusun MGMP
Bahasa Arab Kabupaten Pekalongan cetakan tahun 2021 dalam perspektif teori
Mackey. Kedua, bagaimana kelebihan dan kekurangan buku bahasa Arab kelas
VII Madrasah Tsanawiyah tim penyusun MGMP Bahasa Arab Kabupaten
Pekalongan cetakan tahun 2021.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan data yang
dikumpulkan berupa analisis, wawancara, dan dokumentasi, lalu kemudian
dikembangkan dengan teori yang ada, yaitu teori Mackey. Jenis penelitian ini
merupakan jenis penelitian kepustakaan dengan menggunakan teknik analisis isi
(content analysis).
Penelitian ini menghasilkan analisis seleksi, gradasi, presentasi, dan
repetisi. Dalam analisis seleksi, buku ini telah memenuhi proses seleksi yang baik.
Gradasi yang baik karena disajikan materi yang mudah ke materi yang sulit.
Presentasi dengan prosedur diferensial, prosedur ostensif, prosedur kontektual
sudah baik, namun kurang baik pada prosedur piktoral karena terdapat kesalahan
penulisan saat buku sudah dipegang oleh siswa, serta tidak adanya gambargambar yang berwarna dalam buku tersebut. Repetisi dalam buku ini baik karena
pengulangan yang tersaji di buku ini lebih mengutamakan pemahaman tarkīb.
Kelebihan yang paling dominan dalam buku tersebut ialah Latihan soal
cukup banyak, sehingga dapat menambah pemahaman siswa dalam penguasaan
materi. Dan kekurangan buku tersebut terletak pada teknik banyak kesalahannya
dan ilustrasi gambar tidak berwarna.
22SK2222046.00 | SK PBA 22.046 KHA a | My Library (Lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain