SKRIPSI EKOS
Pengaruh Gaya Hidup, Media Sosial, Lingkungan Sosial, dan Religiusitas Terhadap Perilaku Konsumtif Remaja di Desa Sidosari Kecamatan Kesesi Kaupaten Pekalongan
Fenomena perilaku konsumtif banyak terjadi pada remaja saat ini, hal ini
dikhawatirkan dapat menimbulkan masalah pada masa yang akan datang. Remaja
saat ini tidak memiliki sikap hidup hemat, dan sikap produktif. Remaja berperilaku
konsumtif yang berlebihan seperti bersikap boros, menghambur-hamburkan uang
untuk memenuhi nafsu dan keinginan dan mengikuti gaya hidup yang berkembang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Gaya Hidup, Media Sosial,
Lingkungan Sosial, Dan Religiusitas Terhadap Perilaku Konsumtif Remaja.
Jenis penelitian ini penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif.
Penelitian ini dilakukan kepada para remaja di Desa Sidosari Kecamatan Kesesi
umur 12-21 tahun, dengan semple sebanyak 84 Responden menggunakan teknik
non probability sampling dengan menggunakan purposive sampling. Teknik
analisis data dengan analisis regresi linear berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) gaya hidup berpengaruh signifikan
positif terhadap perilaku konsumtif remaja dengan nilai signifikan sebesar 0,000 <
0,05 dan hasil nilai thitung 5,765 > ttabel 1,9904. (2) media sosial berpengaruh
signifikan positif terhadap perilaku konsumtif remaja dengan nilai signifikan
sebesar 0,029 < 0,05 dan hasil nilai thitung 2,228 > ttabel 1,9904. (3) lingkungan
sosial berpengaruh secara signifikan negatif terhadap perilaku konsumtif remaja
dengan nilai signifikan sebesar 0,621 > 0,05 dan hasil nilai thitung -0,496 < ttabel
1,9904. (4) religiusitas berpengaruh signifikan negatif terhadap perilaku konsumtif
remaja dengan nilai signifikan sebesar 0,859 > 0,05 dan hasil nilai thitung -0,015
< ttabel 1,9904. (5) hasil uji F diperoleh nilai Fhitung 23,049 > Ftabel 2,48 nilai
signifikan 0,000 lebih kecil dari nilai probabilitas 0,05. Kesimpulanya bahwa
variabel gaya hidup, media sosial, lingkungan Sosial, dan religiusitas berpengaruh
signifikan terhadap variabel perilaku konumtif remaja. (6) hasil uji koefisien
determinasi diperoleh nilai Adjusted R Square sebesar 0,515 menunjukkan bahwa
pengaruh gaya hidup, media sosial, lingkungan sosial, terhadap perilaku konsumtif
sebesar 51% sedangkan sisanya 49% berasal dari variabel lain yang tidak diteliti
dalam penelitian ini.
21SK2141028.00 | SK EKOS 21.028 SIL p | My Library (lantai 3, Local Content) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain